Bolatimes.com - Timnas Korea Selatan U-17 akan menggelar training camp (TC) di Jakarta sebagai persiapan Piala Dunia U-17 2023. Selama TC, ada dua skuat yang bakal menjadi lawan uji coba.
Timnas Korea Selatan U-17 yang dipimpin oleh pelatih Byun Seong-hwan akan TC di Jakarta dari 25 Agustus hingga 4 September. Sang pelatih akan membawa 24 pemain ke Tanah Air.
Selama masa latihan, Timnas Korea Selatan U-17 akan melakukan beberapa pertandingan uji coba.
Salah satu lawan yang akan dihadapi adalah Timnas Indonesia U-17. Laga tersebut rencananya akan digelar di Jakarta pada 30 Agustus mendatang.
Selain Timnas Indonesia U-17, Timnas Korea Selatan U-17 juga akan melawan Bhayangkara FC U-20 pada 3 September 2023. Belum diketahui venue mana yang akan digunakan.
"Selama masa latihan, pertandingan persahabatan melawan tim U-17 Indonesia dijadwalkan pada tanggal 30 dan pertandingan latihan melawan Bhayangkara FC U-20, tim profesional divisi 1 Indonesia direncanakan pada 3 September," tulis pernyataan Federasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) di laman resminya, Selasa (22/8/2023).
Pertandingan uji coba ini akan menjadi kesempatan bagi kedua tim untuk mempersiapkan diri menghadapi Piala Dunia U-17 2023.
Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Indonesia pada 20 Oktober - 11 November 2023. Ini akan menjadi kali kedua Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17, setelah sebelumnya pada tahun 2005.
(Suara.com/Pebriansyah Ariefana)
Berita Terkait
-
Komentar Menohok Bung Towel ke 3 Pemain Naturalisasi Pilihan Shin Tae-yong: Rafael Struick Engga seperti Lewandowski
-
Bukan Main, Jika PSSI Terlambat, Pemain Keturunan Ini Bisa Diangkut Timnas Swiss
-
Radja Nainggolan Perkuat Bhayangkara FC, Ini Kalkulasinya
-
Beda dengan Coach Justin, Mantan Kapten Timnas Indonesia Justru Pesimis Terhadap Pasukan STY di Piala Asia 2023
-
Lagi-lagi Jordi Amat Alami Nasib Buruk usai Kena Bantai Wakil Jepang, Suporter Johor Darul Takzim Bereaksi
-
Kecewa Gol Osvaldo Haay Dianulir, Kinerja Wasit Jadi Sorotan, Pesimis Perbaikan Kualitas
-
Bung Towel Tagih Janji Shin Tae-yong: Lu Minta Naturalisasi untuk Bersaing dengan Asia, Kenyataan Mana?
-
Label 'Level Asia' Timnas Indonesia Membuat Bung Towel Cukup Sedih: Ketersesatan Melihat Sepak Bola
-
3 Alasan Timnas Indonesia akan Tampil Beda di Piala Asia 2023
-
Gegara Jebol 5 Gol, Pemain Serie A Diburu Timnas Indonesia: Registrasi Baru Pengajuan Naturalisasi Penjaga Gawang
Terpopuler
-
5 Data Fakta Kesalahan Leroy Sane yang Berujung Kekalahan Jerman dari Austria
-
Bikin Malu Dipecundangi Austria, Leroy Sane Pemain yang Harus Disalahkan
-
Tak Setuju Saddil Ramdani Menjadi MOTM Kontra Filipina, Suporter Timnas Indonesia Pilih Ernando Ari, ini Alasannya
-
Menjadi Man of the Match, Saddil Ramdani Dapat Pujian dari Suporter Timnas Indonesia di Laga Kontra Filipina
Terkini
-
Kembali ke Persib, Henhen Diminta Tetap di Jalur Yang Benar oleh Kiper Dewa United
-
Makin Sengit di Puncak Klasemen Liga 1, Ini Deretan Klub Paling Subur, Jumlah Gol Persib Gak Kaleng-Kaleng
-
David Da Silva: Terima Kasih, Persib!
-
Persib Pinjamkan Daisuke Sato dan Tyronne Del Pino, Ke Klub Thailand?
-
Komentar Menohok Bung Towel ke 3 Pemain Naturalisasi Pilihan Shin Tae-yong: Rafael Struick Engga seperti Lewandowski
-
Penjelasan Lengkap dari Bos Persib dan Bojan Hodak Soal Henhen Herdiana dan Robi Darwis
-
Stefano Beltrame Akui Keputusannya Gabung Persib Langkah Yang Tepat untuk Karirnya
-
Bukan Main, Jika PSSI Terlambat, Pemain Keturunan Ini Bisa Diangkut Timnas Swiss
-
Tembus Final Piala Dunia U-17 2023, Ternyata Jerman U-17 Pakai 11 Pemain Keturunan, Ini Daftar Namanya
-
Video Bojan Hodak Hormat Pada Frets Butuan Saat Pamitan dari Persib