Irwan Febri Rialdi
Pemain Bali United Jefferson Assis ejek balik pemain PSM Yuran Fernandes. (bidikan layar Twitter)

Bolatimes.com - Pertandingan sepak bola memang kerap kali diwarnai dengan gimmick-gimmick yang membuat duel berlangsung menarik. Tak jarang, pemain yang merasa sombong dan melakukan psywar justru merasa apes karena kena comeback.

Aksi provokasi yang berbentuk ejekan memang kerap kali mewarnai pertandingan sepak bola. Peristiwa ini menjadi hiburan tersendiri bagi penontonnya. Apalagi, yang membuatnya semakin menarik, kelakuan konyol semacam ini malah berbuntut karma.

Setidaknya, ada beberapa peristiwa psywar atau perang urat syaraf dalam laga sepak bola yang justru membuat pelakunya mengalami nasib buruk hingga menjadi bahan olok-olok oleh netizen.

Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga pesepak bola yang justru bernasib pahit karena kena comeback setelah bersikap sombong.

1. Yuran Fernandes

Yuran Fernandes menjadi pesepak bola yang bernasib apes pada pekan kedelapan Liga 1 2023/2024. Sebab, kesombongannya justru dibalas karma pada saat PSM Makassar kalah 2-3 dari Bali United.

Dia sempat melakukan beberapa aksi psywar. Salah satunya ketika meneriaki kiper Bali United saat timnya unggul 2-1 lewat gol Yance Sayuri. Yuran juga mengejek Ilija Spasojevic ketika beradu lari.

Dalam momen ini, bek berusia 28 tahun itu berlari seperti Antonio Rudiger. Namun, dia justru harus gigit jari karena akhirnya PSM kalah 2-3 dari Bali United. Dia pun hanya bisa tersenyum ketika diejek balik striker asing Bali United, Jefferson Assis.

2. Antonio Rudiger

Salah satu momen menarik yang tersaji pada gelaran Piala Dunia 2022 ialah ketika bek Timnas Jerman, Antonio Rudiger, terkena karma setelah mengejek gaya lari pemain asal Jepang, Takuma Asano.

Saat kedua pemain ini beradu lari untuk mengejar bola, Antonio Rudiger justru berlari dengan gaya berjingkrak-jingkrak sembari cengar-cengir. Dia dianggap mengejek Asano yang kalah kecepatan.

Namun, nyatanya nasib buruk justru menimpa Rudiger. Timnas Jerman harus kalah 1-2 dari Jepang. Yang paling menyakitkan lagi, gol kemenangan Jepang dicetak oleh Asano pada menit ke-83.

3. Songchai Thongcham

Kemudian, nasib apes lainnya juga dialami oleh bek Timnas Thailand U-22, Songchai Thongcham, pada SEA Games 2023. Saat itu, dia berpesan untuk suporter Indonesia agar tak datang di laga final.

Sebab, dia sudah merasa yakin bahwa Thailand akan menggulung Indonesia di final SEA Games 2023. Namun, kesombongan ini justru berbalik. Dirinya harus mengakui keunggulan skuad Garuda Muda.

Ketika itu, Songchai Thongcham juga menjadi penyebab kekalahan Thailand. Sebab, dia melakukan blunder yang membuat Indonesia unggul 3-2 lewat gol Irfan Jauhari, dan akhirnya menutup kemenangan dengan skor 5-2.

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Load More