Husna Rahmayunita
Rafael Struick berlatih di tim utama ADO den Haag. (Instagram/rafaelstruick)

Bolatimes.com - Pemain naturalisasi Rafael Struick mengungkapkan asisten pelatih Timnas Indonesia berencana ke Belanda untuk mencari pemain diaspora.

Seperti diketahui, kabar Timnas Indonesia akan menambah pemain naturalisasi baru ramai berhembus belakangan ini.

Anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI Arya Sinulingga menyebut pihaknya tengah mengurus proses naturalisasi beberapa pemain keturunan untuk menambah kekuatan Timnas Indonesia senior.

Baca Juga:
Pemain Keturunan Indonesia Terseret Kasus Masalah Transfer Juventus, bakal Dipenjara?

"Beberapa lagi diproses," komentar Arya Sinulingga menjawab pertanyaan netizen soal pemain keturunan.

Teranyar, pemain keturunan Rafael Struick yang membocorkan bila Timnas Indonesia dalam proses mencari pemain diaspora.

Rafael Struick mengaku belum lama ini berkomunikasi dengan asisten pelatih Skuad Garuda yang menyatakan ingin ke Belanda.

Baca Juga:
PSSI Masih Negosiasi ke Klub, Shin Tae-yong Belum Bisa Gelar TC Timnas Indonesia U-23

"Kebetulan, saya berkomunikasi dengan asisten pelatih (timnas) beberapa hari yang lalu," ungkap pemain ADO Den Haag tersebut dalam wawancara bersama Omroep West, Jumat (4/8/2023).

"Mereka ingin datang ke Belanda. Mereka mencari lebih banyak pemain seperti yang saya dengar. Jadi saya pikir dia datang," sambungnya.

Andai hal itu benar terjadi, Timnas Indonesia berpotensi ketambahan amunisi untuk menghadapi agenda selanjutnya.

Baca Juga:
Australian Open 2023: Kalah Telak, Pram/Yere Alihkan Fokus ke China Open dan Hong Kong Open 2023

Diketahui, Timnas Indonesia memiliki dua agenda penting dalam waktu dekat yakni Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2023.

Load More