Husna Rahmayunita
Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan dan penggawa Malaysia Arif Aiman. (kolase Instagram @marselinoferdinan10, @ariifaiman42)

Bolatimes.com - Perbandingan harga pasar antara dua wonderkid Timnas Indonesia dan Malaysia, yakni Marselino Ferdinan dan Arif Aiman usai keduanya menjadi sorotan dunia.

Indonesia tengah bersyukur karena memiliki pemain muda pada diri Marselino Ferdinan yang telah mencuri perhatian dunia sejak usia 17 tahun.

Bahkan namanya pernah masuk dalam daftar 60 wonderkid terbaik dunia versi media Inggris, The Guardian, pada tahun 2022 lalu.

Baca Juga:
Susul Luis Milla, Asisten Pelatih Bayu Eka Sari Mundur dari Persib Bandung

Kiprahnya pun makin menjadi perbincangan dunia setelah dirinya diberi debut ke Timnas Indonesia dan kini bermain di kasta kedua Belgia bersama KMSK Deinze.

Karena rekam jejaknya di usia muda ini, pemain berusia 18 tahun ini digadang-gadang sebagai wajah sepak bola Asia Tenggara di masa depan.

Nyatanya, Marselino tak sendiri. Dari rival abadi Indonesia, yakni Malaysia, juga ada pemain muda yang juga tengah menjadi sorotan dunia, yakni Arif Aiman.

Baca Juga:
Tulis Tiga Kata, Pemain Binaan FC Dordrecht Bangga Ikut Seleksi Timnas Indonesia U-17

Pemain berusia 21 tahun ini menjadi sorotan usai sebuah akun Scouting bernama @EKscouting membedah kualitas Arif Aiman.

Akun @EKscouting itu membeberkan bahwa pemain milik Johor Darul Ta’zim (JDT) itu sebagai jelmaan Rodrygo dan punya rating 8,3 dari 10 poin.

Akun tersebut juga menjelaskan karakter permainan Arif Aiman yang menurutnya andal dalam melakukan dribel, teknik-teknik di sepak bola, visi, dan kecepatan.

Baca Juga:
Momen Ramadhan Sananta Gacor, Beda dengan Dua Penyerang Timnas Indonesia Andalan STY

Hanya saja kelemahannya terletak pada keegoisannya yang memilih banyak melewati lawan ketimbang memberikan bola ke rekannya.

Terlebih lagi Arif Aiman tengah moncer di Malaysia Super League musim ini dengan sumbangan 6 gol dan 10 assist dari 16 pertandingan.

Catatan itu membuat Arif Aiman memiliki nilai pasar yang amat besar bagi pemain muda asal Asia Tenggara, yakni 450 ribu euro atau setara dengan Rp7,5 miliar.

Baca Juga:
Beda dengan Cristiano Ronaldo, Mantan Murid Shin Tae-yong Tak Tertarik ke Arab Saudi

Bahkan nilai pasarnya itu menjadi nilai pasar termahal kelima di skuad JDT yang dipenuhi banyak bintang, di belakang Jordi Amat, Fernando Forestieri, Bergson, dan Oscar Aribas.

Lantas berapa perbandingan harga pasar antara Arif Aiman dengan Marselino Ferdinan? Diketahui, wonderkid Indonesia itu kalah dari wonderkid Malaysia tersebut.

Arif Aiman yang memiliki nilai pasar Rp7,5 miliar unggul atas Marselino yang memiliki nilai pasar sekitar 300 ribu euro atau sekitar Rp5 miliar saja.

Meski berbeda, Marselino masih bisa meningkatkan nilai pasarnya lagi mengingat usianya yang lebih muda dua tahun ketimbang Arif Aiman.

Apalagi Marselino tengah berkarier di Belgia. Andai ia bisa terus konsisten dalam mencetak gol maupun assist, ada kemungkinan nilai pasarnya meroket dan melewati Arif Aiman.

Kontributor: Felix Indrajaya
Load More