Bolatimes.com - Ada 3 pemain Timnas Indonesia yang kena hukuman AFC akibat insiden adu jotos di final SEA Games 2023. Kini mereka tak bisa tampil di Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
AFC resmi mengumumkan nama-nama pemain dan ofisial dari Timnas Indonesia U-22 dan Thailand U-22 yang dijatuhi sanski serta denda buntut keributan final SEA Games.
Dari kubu Timnas Indonesia, AFC memberi sanksi larangan bermain enam laga kepada tiga pemain yakni Titan Agung, Komang Teguh, Muhammad Taufany Muslihuddin.
Baca Juga:
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-19 vs Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
Khusus Titan Agung dan Komang Teguh, mereka dinyatakan melanggar Kode Disiplin dan Etik AFC Pasal 47 sehingga harus turut membayar denda sebesar 1.000 dolar AS atau sekitar Rp14,9 juta.
Selain pemain, empat ofisial dan pelatih Timnas Indonesia U-22 juga mendapat hukuman serupa dari AFC. Mereka adalah Sahari Gultom, Tegar Diokta, Ahmad Nizar, Toid Sarnadi di mana seluruhnya juga harus membayar denda 1.000 dolar AS.
Bagi Timnas Indonesia, ini merupakan pukulan yang cukup telak. Pasalnya, sanksi dari AFC membuat para pemain tersebut tidak akan bisa berpartisipasi dalam event-event naungan AFC terdekat.
Baca Juga:
BRI Liga 1 Baru Dua Pekan, 4 Klub Kena Denda Rp50 Juta dari Komdis PSSI
Para pemain dan ofisial yang dijatuhi sanksi, dipastikan tidak akan bisa berpartisipasi dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 pada 6-12 September 2-23 di mana Indonesia menjadi tuan rumah Grup K yang akan bergulir di Solo.
Timnas Indonesia sendiri tergabung di Grup K bersama Turkmenistan dan China Taipei. Ketua Umum PSSI Erick Thohir sempat menekankan agar event tersebut menjadi wadah para pemain muda menimba pengalaman sebelum naik ke level senior.
Hal itu jelas bikin Shin Tae-yong selaku pelatih bakal cukup pusing mengingat beberapa pemain yang terkena sanksi merupakan tulang punggung dalam keberhasilan meraih gelar juara SEA Games 2023.
Baca Juga:
Histeris, Komentator Liga Jepang Terpana Lihat Lemparan Maut Pratama Arhan
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024