Husna Rahmayunita
Zahra Muzdalifah, pemain Timnas Wanita Indonesia. (Instagram/zahmuz12)

Bolatimes.com - Pemain Indonesia Zahra Muzdalifah resmi bergabung ke klub Jepang, Cerezo Osaka Yanmar Ladies. Ia berjanji siap memberikan yan terbaik.

Zahra Muzdalifah merapat ke salah satu tim top liga sepak bola wanita di Jepang. Striker Timnas Putri Indonesia tersebut senang bisa merumput di Negeri Sakura.

"Halo semuanya, saya Zahra. Saya sangat tersanjung telah diberi kesempatan untuk bergabung dengan klub yang luar biasa seperti Cerezo Osaka Yanmar Ladies," ujarnya dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga:
Protes Pembakaran Al Quran di Swedia, Pemain dan Wasit di Liga Irak Bawa Al Quran ke Lapangan

Dia berjanji akan memberikan yang terbaik untuk Cerezo Osaka Yanmar Ladies yang merupakan salah satu tim liga sepak bola wanita profesional (WE League)

"Saya akan melakukan yang terbaik untuk tim ini demi kelangsungan karier sepak bola saya. Saya berharap dapat melihat Anda semua," sambungnya.

Sebelumnya, Zahra Muzdalifah merupakan salah satu pemain andalan Timnas Putri Indonesia. Sosok kelahiran 4 April 2021 itu pernah memperkuat Persija Jakarta Putri dan klub Inggris South Shields FC.

Baca Juga:
Striker Timnas Putri Indonesia Zahra Muzdalifah Resmi Gabung ke Klub Jepang Cerezo Osaka Yanmar Ladies

Menarik untuk dinantikan kiprah Zahra Muzdalifah bersama klub barunya Cerezo Osaka Yanmar Ladies.

Load More