Bolatimes.com - Pemain keturunan Indonesia-Inggris, Jack Brown, menceritakan kisah cederanya yang sangat parah hingga membuatnya kehilangan harapan untuk melanjutkan kariernya di dunia sepak bola.
Jack Brown mengatakan, awalnya, Jack Brown sudah menjalani tes magnetic imaging resonance alias MRI untuk mengetahui kondisi cedera lututnya. Awalnya, dia mendapatkan penjelasan dari dokter bahwa ACL-nya aman.
“Saya membaca hasil MRI, hasilnya ACL putus. Terus saya saat membaca itu sempat bingung. Ini beneran putus atau tidak ya,” kata Jack Brown.
Baca Juga:
Profil Kim Ji-soo, Pemain K League 2 yang Gagal Redam Asnawi tapi Kini Gabung Klub Liga Inggris
“Setelah itu saya memberikan ke dokter yang di rumah sakit itu, dia bilang “Tidak Jack, ini aman. Kamu jangan terlalu percaya MRI”. Jadi, saya juga bingung dan pergi ke dokter lain bilang ini putus,” lanjutnya.
Jack Brown pun tak lantas percaya dengan hasil diagnosis itu. Dia sempat memeriksa kondisi cederanya kepada seorang fisioterapis.
Hasilnya, fisio tersebut bilang kalau kondisi lutut pemain berusia 21 tahun ini bermasalah. Dia pun memilih periksa ke Singapura untuk mencari pendapat lain.
Baca Juga:
Gabung Tokyo Verdy, Nilai Pasar Pratama Arhan Justru Turun Miliaran Rupiah
“Saya juga sempat pergi ke fisioterapis di Bekasi. Setelah mengecek, dia bilang, “Jack ini goyang ini”. Ada lima dokter yang bilang aman, dan ada satu fisioterapis yang bilang putus,” jelasnya.
“Saya bingung dan akhirnya berangkat ke Singapura. Saya tidak percaya (dengan dokter Indonesia). Saya memberikan hasil MRI pada bulan Januari sebelum putaran kedua dimulai dan hasil MRI terbaru.”
Setelah dokter di rumah sakit Singapura itu melihat dua hasil MRI dari lutut Jack Brown, yakni pada medio Januari dan yang terbaru, hasilnya memang sama saja: Jack Brown mengalami cedera ACL putus.
Baca Juga:
Ogah Portugal, Pemain Timnas Indonesia Kompak Minta Lawan Rival Argentina di FIFA Matchday
“Saat dia mengecek fotonya lalu mengecek lututnya, dia bilang kalau MRI hasil Januari dan yang sekarang sama saja, hasilnya dua-duanya putus,” katanya.
“Biasanya kan saya melihat tulisannya, bukan fotonya. Karena kalau saya melihat fotonya kan gak ngerti. Saya bukan dokter, tetapi dokter radiologi yang salah membaca dan salah mendiagnosis,” imbuhnya.
Saat memberikan penjelasannya, dokter tersebut bahkan sempat merasa kaget karena tak pernah melihat seorang pesepak bola bermain selama lima bulan dalam kondisi ACL putus.
Baca Juga:
Piala Dunia U-17 2023 di Sela Liga 1, PT LIB Tunggu Keputusan FIFA
“Dokter itu kemudian bilang bahwa selama lima bulan saya bermain dengan kondisi ACL yang putus. Jadi, dokter itu bilang ke saya, “Selama saya jadi dokter, saya belum pernah melihat orang bisa bermain sepak bola lima bulan tanpa ACL”,” tuturnya.
“Dalam momen itu, saya merasa shock. Karena saya memaksa bermain lama, ada masalah di tulangnya juga. Jadi kita nggak tahu, karena saya bermain lama karena tulangnya jadi begitu atau dokter operasi yang pertama dia mengebor lubangnya terlalu besar,” imbuhnya.
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024