Arif Budi Setyanto
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat melawan Argentina. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan kode dirinya bakal memperpanjang kontrak. Sebab, ia belum lama ini membahas terkait rencana pertandingan skuad Garuda di tahun depan.

Sebagaimana diketahui, kontrak Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia sejatinya bakal berakhir Desember 2023 mendatang. Namun, PSSI tetap memercayainya menangani skuad Garuda di Piala Asia 2023.

Kontrak Shin Tae-yong sendiri dikabarkan bakal ditentukan setelah performa timnas Indonesia di Piala Asia 2023.

Baca Juga:
Profil Rodrigo Barrios, Eks Pelatih Fisik Timnas Argentina yang Soroti Jordi Amat

Meski begitu, kini pelatih asal Korea Selatan itu membahas rencana terkait pertandingan timnas Indonesia di tahun depan. Hal itu ia sampaikan via akun Instagramnya.

"Menantikan pertandingan besar di tahun depan. Laga melawan Argentina sangat membantu para pemain kita," tulis Shin Tae-yong di Instagramnya, Minggu (25/6/2023).

Sontak postingan Shin Tae-yong langsung menyedot perhatian netizen Indonesia. Banyak yang menyebut pelatih berusia 53 tahun ini akan diperpanjang kontraknya.

Baca Juga:
Soroti Timnas Indonesia, Pemain asal Argentina Puji Shin Tae-yong

"Coach Shin sampai pensiun untuk timnas Indonesia. Valid no debat," seru rolan***

"Wah diperpanjang nih dari kata-katanya," tulis ari***

Baca Juga:
Nama Pratama Arhan Sudah Sampai Media Argentina, Klub Top Argentina Gak Tertarik Meminangnya?

Adapun Shin Tae-yong sendiri tidak bisa bersantai-santai. Pasalnya beberapa agenda ke depan sudah menanti timnas Indonesia, seperti Kualifikasi Piala Dunia 2026 serta Piala Asia 2023.

Load More