Bolatimes.com - Rekor pertandingan Timnas Indonesia melawan negara anggota Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL), ternyata pernah sekali memetik kemenangan.
Argentina sejatinya bukan negara anggtoa CONMEBOL yang pernah dilawan Timnas Indonesia, sejarah panjang skuad Garuda ternyata pernah berbuah manis.
Timnas Indonesia pernah menorehkan tinta emas saat berhadapan dengan perwakilan CONMEBOL, meskipun hal itu terjadi berpuluh-puluh tahun lalu.
Baca Juga:
6 Pesepak Bola dengan Bayaran Termahal Saat Ini, Karim Benzema Lewati Cristiano Ronaldo
Baru saja skuad Garuda menyelesaikan laga FIFA Matchday melawan Argentina pada Senin (19/6/2023) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.
Di bawah komando Shin Tae-yong, tuan rumah sebenarnya mampu menahan imbang Argentina dengan skor 0-0 hingga menit ke-38.
Sayangnya lesakan roket Lorenzo Paredes tak mampu dibendung Ernando Ari Sutaryadi selaku kiper Timnas Indonesia saat itu.
Baca Juga:
Begini Awal Mula Asnawi Mangkualam Saling Follow di Instagram dengan Alejandro Garnacho
Meski tanpa diperkuat Lionel Messi, Nicolas Otamendi dan Angel Di Maria, Argentina berhasil menggandakan keunggulan di babak kedua.
Lewat tandukan Christian Romero pada menit ke-55, skor 0-2 bertahan hingga pertandingan berakhir dan kemenangan menjadi milik Argentina.
Pertandingan melawan Tim Tango ini menggenapi riwayat bermain skuad Garuda melawan negara perwakilan CONMEBOL menjadi lima pertandingan.
Sebelum Argentina, ada dua tim anggota CONMEBOL yang pernah dilawan Timnas Indonesia, Uruguay dan Paraguay.
Uruguay bahkan sudah tiga kali menjajal kekuatan Timnas Indonesia lintas generasi, diawali pada 19 April 1974 dan dimenangi skuad Garuda dengan skor 2-1.
Dua gol Timnas Indonesia ke gawang Uruguay saat itu dicetak oleh Abdul Kadir dan Anjas Asmara, tiga hari berselang giliran skuad Garuda yang kalah.
Pasukan Merah Putih dikalahkan Uruguay pada pertandingan di laga kedua, 21 April 1974 yang berakhir dengan skor 2-3 untuk keunggulan wakil Amerika Selatan.
Duel Timnas Indonesia melawan anggota CONMBEOL berlanjut pada 16 Februari 1986, kali ini giliran Paraguay.
Sayangnya Timnas Indonesia kembali menelan kekalahan tipis dengan skor akhir 2-3.
Terakhir terjadi pada 2010 lalu, saat Timnas Indonesia masih diperkuat Boaz Solossa dan Bambang Pamungkas.
Uruguay kembali menyambangi Indonesia bersama Luis Suarez, Edinson Cavani, Martin Careres dan lainnya.
Hasilnya skuad asuhan Alfred Riedl saat itu dilibas dengan sangat telak, 1-7 dengan satu-satunya gol skuad Garuda dari Boaz Solossa.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024