Gagah Radhitya Widiaseno
Asnawi Mangkualam saat berlaga melawan Palestina di FIFA Matchday Juni 2023 (Instagram/PSSI)

Bolatimes.com - Bek Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam mengaku kecewa usai laga melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Rabu (14/6/2023).

Laga Timnas Indonesia vs Palestina berakhir dengan skor kacamata. Kedua tim saling jual beli serangan. Namun, tak ada gol yang tercipta pada laga tersebut.

Asnawi Mangkualam pun merasa kecewa dengan hasil ini. Ia menilai hasil laga ini tidak sesuai dengan apa yang diharapkannya.

Baca Juga:
Timnas Indonesia Tahan Imbang Palestina di FIFA Matchday Juni 2023, Shin Tae-yong Kurang Puas, Tapi....

"Tentunya pertandingan malam ini tidak seusai dengan yang kami inginkan, karena kami di awal menargetkan tiga poin, memenangkan pertandingan tetapi dengan hasil akhirnya 0-0," ujar Asnawi Mangkualam dalam sesi konferensi pers yang dihadiri Bolatimes.com, Rabu (14/6/2023).

Meski begitu, bek yang bermain di Jeonnam Dragons ini mengaku karena tidak kebobolan.

"Tentunya kami juga bersyukur karena target tidak kebobolan dan kami akan memperbaiki lagi di pertandingan berikutnya," pungkasnya.

Baca Juga:
Hasil FIFA Matchday: Banyak Buang Peluang Emas, Timnas Indonesia Gagal Kalahkan Palestina

Usai laga ini, Timnas Indonesia sudah bersiap untuk pergi ke Jakarta pada Kamis (15/6) untuk memulai persiapan duel lawan Argentina. Pertarungan Indonesia vs Argentina akan berlangsung pada Senin (19/6) mendatang.

Load More