Gagah Radhitya Widiaseno
Ilija Spasojevic tampil membela Timnas Indonesia saat melawan Kamboja (Instagram/spasogoal.9)

Bolatimes.com - Stiker Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic meminta rekan setimnya agar tak memikirkan hasil akhir usai muncul kabar kalau skuad Garuda akan berhadapan dengan Argentina.

Akhir-akhir ini, muncul kabar kalau Timnas Indonesia akan berhadapan dengan juara Piala Dunia 2022, Argentina. Laga ini digelar dalam rangka FIFA Matchday Juni 2023.

Hal ini diungkapkan oleh Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) yang telah mengumumkan bahwa tim Tango bakal menghadapi timnas Indonesia 19 Juni 2023 mendatang. Meski begitu, PSSI belum mengeluarkan pernyataan resmi.

Baca Juga:
3 Keuntungan jika Liga Indonesia Musim Depan Gunakan Format Baru

PSSI baru mengumumkan satu calon lawan lainnya di FIFA Matchday, yakni Palestina. 

Mendengar kabar ini,  Ilija Spasojevic mengaku tak menyangka jika Timnas Argentina memastikan diri datang ke Indonesia.

Tentunya ini menjadi kesempatan langka untuk dirinya andai dipanggil untuk memperkuat skuad Garuda.

Baca Juga:
Heboh Marselino Ferdinan Mengaku Ingin Tekel Lionel Messi di Laga Timnas Indonesia vs Argentina

Andai dipanggil ke Timnas Indonesia, Spasojevic meminta agar rekan setimnya untuk bekerja keras dan menikmati pertandingan.

“Ini sangat luar biasa karena tim juara Piala Dunia datang ke Indonesia. Tapi saya tidak tahu nanti hasilnya akan seperti apa karena melawan tim yang sangat kuat,” kata Spasojevic dikutip dari laman resmi Bali United,

“Terpenting menurut saya adalah harus bekerja keras dan menikmati pertandingan itu nantinya karena tidak setiap hari kita bisa bertanding dengan tim juara Piala Dunia,” sambungnya.

Baca Juga:
Sepak Terjang Timnas Indonesia saat Lawan Negara Top Dunia di FIFA Matchday

Ia juga mengatakan kalau rekan setimnya jangan minder dengan juara Piala Dunia 2022 dan meminta untuk berikan yang terbaik untuk Tanah Air.

“Menurut saya harus lakukan yang terbaik, karena selama ini kita kagumi Messi, Paulo Dybala dan pemain lainnya yang menjadi idola selama ini. Tapi ketika bertemu di lapangan kita harus berjuang karena Indonesia punya 11 pemain, mereka juga 11 pemain, tentu harus lakukan yang terbaik,” pungkas Spasojevic.

Terlepas dari hal tersebut, PSSI memang belum buka suara terkait jadi atau tidaknya Timnas Indonesia vs Argentina. Kita tunggu saja kabar resmi dari PSSI.

Load More