Bolatimes.com - Argentina mengonfirmasi akan lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Juni 2023. Kabar ini membuat pencinta sepak bola Tanah Air heboh.
Setelah dianggap hanya sebatas rumor, Argentina tiba-tiba mengumumkan bakal menghadapi Timnas Indonesia di laga persahabatan.
Melalui cuitan di Twitter, Argenyina mengumumkan jadwal pertandingan kontra Timnas Indonesia.
Duel tersebut digelar usai sang juara Piala Dunia 2023 menghadapi China.
Baca Juga:
Marselino Ferdinan dan Pratama Arhan Foto Bareng, Asnawi Mangkualam Berikan Respons Kocak
"Laga uji coba dikonfirmasi: Australia di Beijing (15 Juni) dan Indonesia di Jakarta (19 Juni)," tulis akun Twitter resmi Timnas Argentina, Senin (22/5/2023).
Kontan saja, informasi itu pun disambut riuh oleh warganet Indonesia di Twitter.
Banyak yang bersukacita atas fakta bahwa Lionel Messi dan kawan-kawan, bakal tampil di Indonesia. Meski belum diketahui, siapa pemain Argentina yang datang.
Baca Juga:
3 Bukti Andil Shin Tae-yong di Balik Keberhasilan Indonesia Raih Emas SEA Games 2023
Tak sedikit warganet yang mengaku siap untuk berebut tiket demi menyaksikan aksi Lionel Messi dan kawan-kawan menghadapi pasukan Shin Tae-yong.
"Gas war tiket," kata @hendry***.
"Hadiah dari argentina untuk indonesia karena indonesia telah melepas tuan rumah piala dunia U20 ke argentina hahaha," celetuk @zukl***.
"Siap war tiket demi nonton Bang Messi," tulis @alfre***.
"Makan bisa dikurangi, duit bisa dicari, bang Messi kesini cuman sekali. Vamos Campeones del Mundo," sahut d@der**.
"Uang bisa dicari. Coldplay ke Indonesia cuman sekali, tapi liat Messi di tackle Asnawi itu lebih berarti," tulis @irfan***.
Berbeda dari pihak Argentina, di sisi lain, PSSI belum bisa memastikan pertandingan kedua tim tersebut.
"Sebelum hitam di atas putih kami tidak berani mengatakan itu bakal terjadi," kata Arya Sinulingga saat dikonfirmasi awak media, Senin (22/5/2023) pagi WIB.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024