Arif Budi Setyanto
Pemain Utrecht U-21, Ivar Jenner saat berseragam Indonesia dalam laga uji coba bersama Timnas Indonesia U-21. (Instagam/@ivarjnr)

Bolatimes.com - Dua pemain keturunan, Ivar Jenner dan Rafael Struick disebutkan sedang dalam perjalanan menuju Indonesia. Hal itu diungkapkan mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani.

Via akun Instagramnya, Sabtu (20/5/2023) Hasani Abdulgani membagikan kabar bahwa Ivar Jenner dan Rafael Struick dalam perjalanan ke Indonesia jelang FIFA Matchday Juni 2023.

"OTW. Safe flight guys," tulisnya dalam narasi postingannya.

Baca Juga:
Menpora Dito Ariotedjo Buka Suara usai Ada Atlet yang Merasa Timnas Indonesia U-22 Diistimewakan

Nah, dengan kedatangan dua pemain keturunan tentu Shin Tae-yong serta Indra Sjafri bakal mendapatkan banyak pilihan untuk dimainkan dalam timnas Indonesia.

Adapun Shin Tae-yong disebutkan tetap menangani tim senior. Sedangkan Indra Sjafri akan ditunjuk sebagai pelatih di timnas U-23 usai berhasil di SEA Games.

Baca Juga:
Ditunjuk Erick Thohir Latih Timnas Indonesia U-22 di Asian Games, Indra Sjafri: Saya Sesuai Perintah Saja

Nah, skuad Garuda sendiri juga akan menjalani periode yang padat dalam beberapa waktu mendatang karena bakal tampil di FIFA Matchday, Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kualifikasi Piala Asia U-23, hingga Piala Asia 2023.

Diharapkan proses jadi WNI serta perpindahan federasi Ivar Jenner dan Rafael Struick akan berjalan cepat. Hal itu agar keduanya bisa segera membela skuad Garuda.

Baca Juga:
Sejumlah Event yang Akan Dihadapi Timnas Indonesia U-22 Usai Raih Medali Emas SEA Games 2023

Load More