Gagah Radhitya Widiaseno
Timnas Kamboja U-22 di SEA Games 2023. (Dok. FFC)

Bolatimes.com - Kamboja tak otomatis langsung lolos ke semifinal andai bisa mengalahkan Timnas Indonesia U-22 di laga pamungkas grup A SEA Games 2023.

Seperti diketahui, laga Kamboja vs Timnas Indonesia U-22 akan tersaji pada di Olympic National Stadium, Phnom Penh, Rabu (10/5/2023) pukul 19.00 WIB.

Laga ini menjadi penentu Kamboja apakah nantinya lolos ke semifinal SEA Games 2023. Kemenangan menjadi harga wajib untuk Kamboja pada laga ini.

Baca Juga:
Tabuh Genderang Perang, Pelatih Vietnam Serukan Tak Takut Lawan Timnas Indonesia U-22 di Semifinal SEA Games 2023

Saat ini, Kamboja berada di peringkat ketiga Grup A, mengantongi empat poin.

Kamboja ditahan imbang Filipina 1-1 dalam lanjutan Grup B SEA Games 2023. (Twitter/@theaseanball)

Young Angkor Warriors terpaut dua poin dari Myanmar U-22 yang menghuni peringkat kedua.

Kamboja wajib untuk meraih kemenangan untuk bisa lolos ke semifinal. Itupun dengan syarat yakni Myanmar kalah dari Filipina.

Baca Juga:
Vietnam Disebut-sebut Bakal Kewalahan Lawan Thailand, Timnas Indonesia U-22 Siap Menyambut di Semifinal Nih

Kamboja tentunya juga harus berjuang ekstra karena lawan yang dihadapi bukan tim sembarangan, yakn Timnas Indonesia U-22.

Sejauh ini, Skuad Garuda Muda mampu meraih tiga kemenangan dalam tiga laga yang dilakoninya. Apakah nantinya Kamboja bisa lolos ke semifinal atau tidak? Kita lihat saja nanti.

Baca Juga:
Jawaban Pelatih Thailand soal Peluang Lawan Timnas Indonesia U-22 di Semifinal SEA Games 2023, Takut?

Load More