Arif Budi Setyanto
emain Timnas Indonesia U-22 Beckam Putra, Pratama Arhan dan Marselino Ferdinan saat lawan Filipina. (Instagram/@pssi)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia U-22 menang telak 3-0 atas Filipina di laga pertama fase grup SEA Games 2023, Sabtu (29/4/2023). Marselino Ferdinan yang sumbang satu gol dalam pertandingan ini memberikan reaksi.

Skuad asuhan Indra Sjafri tampil menjanjikan di laga pertama SEA Games 2023. Timnas Indonesia U-22 menang tiga gol tanpa balas melawan Filipina.

Tiga gol tim Garuda Muda itu dicetak Marselino Ferdinan, Irfan Jauhari, dan Fajar Fatur Rahman.

Baca Juga:
Profil Rafly Selang, Playmaker asal Ternate yang Jadi Raja Assist di Garuda Select 5

Berhasil mencetak gol, Marselino mengungkapkan rasa syukurnya. Ia mengakui bahwa pertandingan pertama di sebuah turnamen biasanya berlangsung susah.

Namun kali ini, timnas Indonesia U-22 bisa melaluinya dengan kemenangan berarti. Gelandang KMSK Deinze ini pun bertekad menatap laga selanjutnya.

"Puji Tuhan pertandingan pertama biasanya susah, bersyukur kita bisa melaluinya dengan baik, lancar. Bersyukur kita dapat tiga poin ini, terpenting buat step (laga) selanjutnya," ucap Marselino dikutip dari unggahan Instagram PSSI.

Baca Juga:
Mengenal Rafly Selang, Si Raja Assist Garuda Select 5

Kemudian timnas Indonesia U-22 bakal ditantang Timor Leste pada 7 Mei. Terakhir Marselino dkk akan menghadapi tuan rumah Kamboja 10 Mei.

Baca Juga:
Seru, Pemain Garuda Select Bakal Meriahkan Laga Perang Bintang

Load More