Arif Budi Setyanto
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Ketum PSSI Erick Thohir. (Instagram/@erickthohir)

Bolatimes.com - Ketum PSSI, Erick Thohir akhirnya bertemu dengan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Apakah hal ini jadi tanda kontrak juru taktik asal Korea Selatan itu bakal diperpanjang?

Kontrak Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia akan berakhir pada Desember 2023 mendatang. Banyak isu miring PSSI mengambil langkah untuk mencari penggantinya.

Park Hang-seo hingga Mano Polking bahkan disebutkan menjadi sosok yang akan menggantikan Shin Tae-yong. Meski begitu, Erick Thohir tampaknya masih percaya dengan eks pelatih timnas Korea Selatan ini.

Baca Juga:
Kualitasnya Bikin Terkejut, Indra Sjafri Loloskan Dua Pemain Liga 2 ke Skuat SEA Games 2023

Melalui akun Instagramnya, Rabu (19/4/2023), Erick Thohir membagikan momen ketika dirinya bertemu dengan Shin Tae-yong. Keduanya pun terlibat diskusi.

Bahkan menteri BUMN itu tak sungkan mengungkapkan beberapa hasil diskusi yang dilakukannya bersama pelatih berusia 54 tahun ini.

"Malam ini saya berdiskusi dengan Coach Shin Tae-yong membahas beberapa hal tentang sepak bola nasional," tulis Erick Thohir di narasi postingannya.

Baca Juga:
SEA Games 2023 Tinggal Menghitung Hari, Bomber Vietnam Tebar Psywar ke Thailand dan Malaysia

Melihat pernyataan Erick Thohir ini, jadi pertanda bahwa PSSI akan melanjutkan kontrak Shin Tae-yong. Sebab, Piala Asia 2023 bakal digelar tahun depan.

Hal itu karena Qatar menjadi tuan rumah terpilih usai China mengundurkan diri. Nah, untuk jadwal itu, Piala Asia 2023 bakal digelar Januari 2024.

Baca Juga:
Jelang SEA Games 2023, Kapten Timnas Indonesia U-22 Akui Masih Banyak Kekurangan

Artinya jika Shin Tae-yong masih akan menangani timnas Indonesia, otomatis kontraknya bakal dilanjut. Sebab, ia hanya terikat hingga Desember 2023,

Load More