Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkap keinginannya usai mempermalukan Burundi di FIFA Matchday Maret 2023.
Shin Tae-yong berharap untuk lawan selanjutnya, Timnas Indonesia bisa menghadapi negara ranking 100 besar dunia. Hal itu diharapkan mampu meningkatkan performa Skuad Garuda.
"Saya berharap Indonesia melawan tim peringkat 100-an, agar bisa memperkuat taktik dan organisasi permainan," tuturnya dalam konferensi pers usai lawan Burundi, Senin (29/3/2023) malam.
Baca Juga:
Soroti Timnas Indonesia yang Tak Kalah Lawan Burundi, Akun FIFA: Mode Push Rank!
Walau begitu, Shin Tae-yong lega anak asuhnya mampu memberikan perlawanan sengit lawan Burundi yang rangkingnya 10 peringkat lebih tinggi dari Skuad Garuda.
Di laga pertama, Timnas Indonesia menang 3-1 dan di pertemuan kedua yang digelar Senin malam, Skuad Garuda meraih hasil seri 2-2.
"Banyak pemain yang berpuasa sehingga terlihat capek. Seharusnya kami bisa bermain lebih baik, tapi kami tidak bisa melakukannya. Namun secara mental, kami sudah baik, sampai akhir tidak menyerah," kata Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Potret Istri Shin Tae-yong Tonton Laga Timnas Indonesia vs Burundi di Stadion Patriot
"Saya apresiasi pemain untuk kekuatan mental mereka ini," tambahnya.
Melihat perkembangan yang disajikan tim asuhannya, Shin Tae-yong mengincar level permainan yang lebih tinggi lagi untuk masa yang akan datang.
"Jadi selama dua laga ini, saya menemukan beberapa hal positif. Sedikit lagi saja soal mental, pasti bisa jadi tim level Asia, tidak hanya Asean (Asia Tenggara)," pungkasnya, seperti dimuat Antara.
Baca Juga:
Spain Masters: Fajar/Rian Cuma Butuh Waktu 20 Menit untuk Libas Ganda Kanada
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024