Bolatimes.com - Hasil FIFA Matchday negara-negara Asia Tenggara (ASEAN) pada Selasa hingga Rabu (29/3/2023) dini hari WIB. Timnas Indonesia imbang melawan Burundi, Malaysia menang atas Hong Kong, dan Thailand lagi-lagi memetik hasil mengecewakan.
Timnas Indonesia mengakhiri rangkaian FIFA Matchday periode Maret 2023 dengan cukup positif. Setelah menang 3-1 di laga pertama kontra Burundi, skuad Garuda menahan imbang tim asal Afrika itu dengan skor 2-2.
Di laga kedua, pasukan Shin Tae-yong sejatinya mampu unggul lebih dulu melalui Witan Sulaeman (61') tetapi Burundi menyamakan kedudukan lewat Saido Berahino di menit ke-80.
Baca Juga:
Hasil FIFA Matchday: Jordi Amat Cetak Gol, Timnas Indonesia Ditahan Imbang Burundi 2-2
Burundi justru berbalik unggul di menit ke-90 melalui Abedi Bigirimana, tetapi bek naturalisasi Jordi Amat secara heroik menyelamatkan Indonesia dari kekalahan lewat gol sundulan di menit 90+4.
Di saat Indonesia meraih hasil positif, hal sebaliknya justru harus dialami Thailand. Tim berjuluk War Elephant itu selalu kalah di FIFA Matchday periode Maret 2023.
Setelah dibungkam Suriah dengan skor 1-3 pada 26 Maret lalu, tim asuhan Alexandre Polking kembali menelan pil pahit usai digasak Uni Emirat Arab dengan skor 2-0.
Baca Juga:
Kilas Balik, Indonesia Pernah Disanksi FIFA Lantaran Tolak Israel
Thailand yang kalah penguasaan bola tetapi banjir peluang (23), kebobolan dua gol di babak kedua. UEA mencetak gol melalui Abdalla Suhail Harib (55') dan Mohammed Abdul Salam (79').
Adapun Malaysia berhasil meraih kemenangan atas Hong Kong. Ini adalah kemenangan kedua skuat Harimau Malaya setelah sukses membungkam Turkmenistan.
Hasil FIFA Matchday negara ASEAN tadi malam, Selasa hingga Rabu (29/3/2023) dini hari WIB
Baca Juga:
5 negara yang Rankingnya Bisa Disalip Indonesia jika Menang di FIFA Matchday Maret dan Juni 2023
Timnas Indonesia 2-2 Burundi
Malaysia 2-0 Hong Kong
Uni Emirat Arab 2-0 Thailand
Baca Juga:
3 Pelatih Top yang Dipecat Tottenham Hotspur, Kekinian Antonio Conte
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024