Husna Rahmayunita
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan Pratama Arhan. (Instagram/@shintaeyong7777)

Bolatimes.com - Pratama Arhan belum menemukan performa terbaiknya bersama klub K2 League Tokyo Verdy lantaran masih minim menit bermain. Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengungkap alasannya.

Di musim 2022, Pratama Arhan hanya sekali dimainkan oleh Tokyo Verdy. Sementara di musim ini, ia masih gagal masuk ke skuad utama 

Ketika disinggung kontribusi minim pemainnya di Jepang, Shin Tae-yong mengakui performa Pratama Arhan di Tokyo Verdy tak semaksimal saat menjadi bek kiri Timnas Indonesia. Ini jadi salah satu alasan, eks PSIS Semarang itu jarang dimainkan.

Baca Juga:
Bukan Perkuat Timnas Lawan Burundi, Shin Tae-yong Ungkap Agenda Shayne Pattynama ke Indonesia

"Arhan begitu datang ke timnas pastinya performanya baik, tetapi begitu balik ke Tokyo Verdy pastinya ada kekurangan makanya tidak dimainkan," kata Shin Tae-yong sebelum memulai sesi latihan timnas di lapangan latihan Jakarta International Stadium, Jakarta, Senin (27/3/2023) seperti dikutip dari Antara.

Juru formasi asal Korea Selatan itu pun memberikan wejangan kepada Pratama Arhan agar terus beradaptasi di Liga Jepang demi mendapat kepercayaan dari timnya.

"Jadi Arhan harus bisa evaluasi diri ya biar cepat adaptasi dengan timnya, baru bisa adaptasi juga dengan sepak bola Jepang. Jadi semoga bisa menjadi bantuan untuk timnya," imbuhnya.

Baca Juga:
Media Malaysia Sindir Kemenangan Timnas Indonesia Lawan Burundi

Adapun Pratama Arhan dan kawan-kawan dijadwalkan menghadapi Burundi di laga kedua FIFA Mactday. Pertandingan Timnas Indonesia vs Burundi digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Selasa (28/3/2023) malam.

Di laga pertama, pasukan Shin Tae-yong berhasil meraih hasil positif setelah mengunci kemenangan dengan skor 3-1, Sabtu (25/3).

Baca Juga:
Marc Klok Sudah Tak Sabar Tampil di Laga Kedua Timnas Indonesia vs Burundi

Load More