Husna Rahmayunita
Ketum PSSI Erick Thohir dan pemain naturalisasi Indonesia Shayne Pattynama. (Instagram/@erickthohir).

Bolatimes.com - Ketua Umum PSSI Erick Thohir bertemu dengan pemain naturalisasi Shayne Pattynama yang tiba di Indonesia, Minggu (26/3/2923)

Shayne Pattynama kembali ke Tanah Air setelah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) pada Januari 2023 lalu.

Setelah melewati perjalanan panjang dari Norwegia, pemain Viking FK itu akhinya mendarat di Indonesia dan melakukan pertemuan dengan Erick Thohir.

Baca Juga:
FIFA Disebut Mungkin Ambil Opsi Ubah Tanggal Kick Off Piala Dunia U-20 2023

Hal terlihat dalam sejumlah foto yang dibagikan Erick Thohir di Instagram, Senin (27/3). Tampak potret perjumpaan keduanya.

Erick Thohir menerangkan Shayne Pattynama mengaku kangen dengan masakan Indonesia saat dijemput oleh utusan PSSI.

Alhasil, ketika bertemu, mereka menyantap makanan Indonesia yakni nasi goreng dan pepes sembari berbincang.

Baca Juga:
Garuda Select Kerahkan Seluruh Kekuatan demi Tumbangkan Bournemouth

Ketum PSSI Erick Thohir dan pemain naturalisasi Indonesia Shayne Pattynama. (Instagram/@erickthohir).

"Malam tadi saya bertemu Shayne Elian Jay Pattynama, sesat setelah tiba di Jakarta dari Norwegia,"

"Ketika dijemput tim @pssi, Shayne bilang kalau ia rindu sama masakan Indonesia. Kami lalu berbincang sambil menikmati nasi goreng dan pepes ikan kecombrang," bunyi narasi unggahan @erickthohir.

Shayne Pattynama termasuk satu dari 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk membela Timnas Indonesia lawan Burundi di FIFA Matchday Maret 2023.

Baca Juga:
Buntut Polemik di Indonesia, Wonderkid Manchester United Berpeluang Unjuk Gigi Di Piala Dunia U-20 2023

Namun, dia belum bisa tampil memperkuat Skuad Garuda. Proses pindah federasi dari KNVB ke PSSI yang belum beres menjadi alasannya.

PSSI sempat memberikan keterangan bila pindah federasi Shayne sudah selesai tak lama setelah resmi menjadi WNI. Namun pada kenyataannya belum rampung.

Absennya Shayne Pattynama di FIFA Matchday Maret 2023 disesalkan para penggemar sepak bola. Bek tangguh ini harus menunda debutnya untuk berseragam Merah Putih.

Baca Juga:
Sumber FIFA Sebut Beberapa Jam ke Depan Jadi Vital bagi Indonesia: Sulit Ganti Tuan Rumah!

Load More