Bolatimes.com - Calon pemain naturalisasi Indonesia, Justin Hubner, sudah tampil dalam pertandingan Timnas Belanda U-20 vs Prancis U-20 dalam lagaa uji coba, Sabtu (25/3/2023).
Dilansir dari Football Oranje, Minggu (26/3/2023), Justin Hubner bermain penuh dalam pertandingan yang berlangsung di Marbella Football Center, Spanyol. Hasilnya, Belanda U-20 menang 2-1.
Belanda U-20 sempat tertinggal lebih dulu dalam laga ini. Striker muda Parma, Ange-Yoan Bonny melakukan cutting inside untuk melepaskan tembakkan yang tak bisa dihalau kiper Jong Oranje, Rome-Jayden Owusu-Oduro.
Baca Juga:
Ucapkan Selamat, Pelatih Burundi Puji Timnas Indonesia Bermain dengan Bagus
Namun, tak berselang lama, Belanda mampu menyamakan kedudukan melalui Emanuel Emegha yang mengonversi umpan Kian Fitz-Jim untuk melewati dua bek Prancis sebelum melepaskan tembakkan keras yang mengubah skor menjadi 1-1.
Dua menit babak kedua berjalan, Emanuel Emegha kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membawa Belanda berbalik unggul 2-1 di mana skor itu bertahan hingga bubaran.
Keberhasilan Belanda melakoni comeback sekaligus menjaga keunggulan tak lepas dari pertahanan solid yang digalang Justin Hubner dan kawan-kawan.
Baca Juga:
Soal Penampilan Timnas Indonesia vs Burundi, Shin Tae-yong: Biar Skor yang Bicara
Hasil ini cukup baik untuk Belanda setelah menanggung kekecewaan besar karena gagal lolos ke Piala Dunia U-20 2023 yang akan bergulir di Indonesia pada Mei mendatang.
Terlepas itu, keputusan Justin Hubner membela Timnas Belanda U-20 memunculkan pertanyaan besar terkait proses naturalisasinya sebagai warga negara Indonesia (WNI).
Sebagaimana diketahui, Hubner dan dua pemain keturunan lain yakni Ivar Jenner dan Rafael Struick telah mendapat persetujuan untuk dinaturalisasi oleh DPR RI melalui Rapat Paripurna pada Selasa (21/3/2023) lalu.
Baca Juga:
Bikin Beberapa Kesalahan, Shin Tae-yong Soroti Penampilan Elkan Banggott Lawan Burundi
Artinya, mereka kini tinggal menunggu Presiden Joko Widodo alias Jokowi menerbitkan Keputusan Presiden (Keppres) untuk kemudian menjalani sumpah di kantor wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) RI.
Jika proses naturalisasi rampung, Justin Hubner dan kawan-kawan akan menjalani proses perubahan federasi dari Belanda (KNVB) ke PSSI sebelum diizinkan membela Timnas Indonesia di ajang resmi.
Keputusan Hubner menerima panggilan Timnas Belanda U-20 membuat dirinya sejauh ini tidak bisa menghadiri pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20 yang sudah dimulai sejak 20 Maret lalu.
Baca Juga:
Dipaksa Kalah 1-3, Pelatih Burundi Angkat Topi untuk Timnas Indonesia
Belum diketahui apakah Hubner akan bergabung dengan TC Timnas Indonesia U-20 yang direncanakan bakal pindah ke Korea Selatan mulai awal April mendatang sebagai persiapan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Susunan Pemain Timnas Belanda U-20
Rome-Jayden Owusu-Oduro, Livano Comenencia, Rav van den Berg, Justin Hubner, Youri Baas (63. Prince Aning), Lennard Hartjes (88. Daniel Beukers), Kian Fitz-Jim, Youri Regeer (88. Lamare Bogarde ), Fedde de Jong, Emanuel Emegha, Myron van Brederode (63. Ruben van Bommel).
Berita Terkait
-
Membangun Ekonomi Inklusif: Komitmen Pemuda di Youth Economic Summit 2024
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024