Irwan Febri Rialdi
Marc Klok. (PSSI)

Bolatimes.com - Di tengah ramainya pembatasan pemain naturalisasi di Liga 1, daftar pemain naturalisasi termahal di Liga 1 menarik dibahas.

Sejumlah pemain naturalisasi bahkan menjadi andalan di klubnya masing-masing sehingga punya nilai pasar yang cukup mahal.

Lantas, siapa saja pemain naturalisasi paling mahal di Liga 1? Berikut ulasan ringkasnya!

Baca Juga:
Rekor Pertemuan Garuda Select vs Queens Park Rangers, Pernah Dibantai 5-8

1. Kim Kurniawan

Saudara ipar dari Irfan Bachdim ini menjadi pemain naturalisasi pada 2010, Kim punya darah Indonesia-Jerman. Pemain berusia 32 tahun tersebut saat ini membela PSS Sleman.

Menurut data Transfermarkt, nilai pasar Kim Kurniawan kini mencapai Rp 2,61 miliar. Meski begitu, Kim tak banyak membela Timnas Indonesia, ia hanya pernah tampil di Palestine International Cup 2012.

Baca Juga:
Profil Adulai Sambu, Pemain Cheltenham Town yang Cetak Assist untuk Gol Elkan Baggott

2. Ezra Walian

Pemain jebolan akademi AZ Alkmaar ini merupakan andalan di Persib Bandung. Ia terakhir kali membela Timnas Indonesia di ajang Piala AFF 2020.

Meski jadi andalan di Persib, penampilan Ezra belum maksimal karena baru mencetak satu gol dari 18 penampilan. Saat ini nilai pasarnya mencapai Rp 4,78 miliar.

Baca Juga:
Jelang Main di Piala Dunia U-20 Indonesia, Pemain Senegal Diguyur Bonus Fantastis

3. Ilija Spasojevic

Penyerang andalan Bali United tersebut menempati posisi ketiga pemain naturalisasi termahal. Pemain berusia 34 tahun kelahiran Montenegro itu punya nilai pasar Rp 5,21 miliar.

Kariernya di Indonesia pun cemerlang dengan mengoleksi tiga gelar juara Liga 1 bersama dua tim berbeda, yaitu Bhayangkara FC dan Bali United.

Baca Juga:
Profil Muhadjir Effendy, Plt Menpora yang Ditunjuk Gantikan Zainudin Amali

4. Stefano Lilipaly

Lilipaly juga merupakan salah satu pemain naturalisasi yang cukup lama sudah berkarier di Indonesia. Ia punya nilai pasar mencapai Rp 5,65 miliar per data Transfermarkt.

Kariernya di Liga 1 pun cukup cemerlang dengan dua kali membawa Bali United menjadi kampiun Liga 1 di musim 2018/19 dan 2021/22.

5. Marc Klok

Marc Klok menjadi pemain naturalisasi paling mencuri perhatian dalam beberapa tahun terakhir. Ia kini jadi andalan di lini tengah Persib Bandung.

Pemain berusia 29 tahun tersebut pun kini jadi andalan Shin Tae-yong di lini tengah Timnas Indonesia. Saat ini, Klok punya nilai pasar Rp 8,26 miliar.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Load More