Bolatimes.com - Godfried Roemeratoe mendapat panggilan memperkuat Timnas Curacao untuk menjalani laga uji coba melawan Kanada di FIFA Matchday.
Duel antara Curacao—yang pernah dikalahkan Timnas Indonesia—dengan Kanada ini bakal berlangsung pada 25 Maret mendatang.
Ini menjadi kali pertama Godfried Roemeratoe membela Timnas Curacao senior. Fakta menariknya, Godfried Roemeratoe merupakan pemain keturunan Maluku, Indonesia.
Menurut Football Talentnesia, Godfried Roemeratoe adalah pemain keturunan Indonesia asal Maluku.
"Godfried Roemeratoe mendapat panggilan dari tim nasional Curacao untuk pertama kalinya. Pemain tengah asal Maluku itu juga layak untuk Curacao karena bakatnya," tulis Football Talentnesia di akun Instagram mereka.
Selain melawan Kanada, Curacao bakal melawan Argentina pada 28 Maret. Ini artinya, Godfried Roemeratoe punya kesempatan untuk bermain melawan kampiun Piala Dunia 2022 tersebut.
Lantas, siapa sebetulnya Godfried Roemeratoe ini?
Godfried Roemeratoe merupakan pesepakbola kelahiran Oost-Souburg, Belanda, pada 19 Agustus 1999. Meski lahir di Belanda, ia punya darah keturunan Curacao dan Indonesia.
Pemain yang berposisi sebagai gelandang bertahan tersebut memulai karier sepak bolanya dengan menimba ilmu di FC Twente pada 2014-2018.
Ia kemudian menembus tim Jong FC Twente pada 2017, di waktu yang sama Godfried Roemeratoe juga berhasil menembus tim utama Twente.
Godfried mulai mendapat banyak kesempatan di musim 2019/20 dengan mencatatkan 15 laga di Liga Belanda. Lalu di musim 2022/21, Godfried Roemeratoe semakin mendapat kepercayaan.
Di musim 2020/21 itu, Godfried Roemeratoe mencatatkan 31 penampilan di semua kompetisi buat Twente. Namun di musim 2021/22, ia justru dipinjamkan ke Willem II.
Meski dipinjamkan, Godfried Roemeratoe cukup mendapat kesempatan dengan tampil 21 kali di kasta kedua Liga Belanda.
Meski tampil cukup impresif, FC Twente memutuskan tak memperpanjang kontrak Godfried Roemeratoe dan melepasnya ke klub Israel, Hapoel Tel Aviv pada Juli 2022.
Sejauh musim 2022/23 berjalan, Godfried Roemeratoe mencatatkan 19 penampilan di semua ajang buat Hapoel Tel Aviv.
Godfried Roemeratoe sendiri tercatat sempat membela Belanda di kelompok umur. Tepatnya ia mencatatkan 3 caps buat Belanda U-20 dan 3 caps buat Belanda U-17.
Sementara untuk karier di timnas senior, Godfried Roemeratoe memutuskan untuk membela Timnas Curacao. Ia berpotensi menjalani debut buat Curacao saat melawan Kanada di FIFA Matchday Maret mendatang.
Berita Terkait
-
3 Bintang Maluku United yang Bakal Menggebrak Liga 2 2023/2024: Ada Duo Jebolan Timnas Indonesia
-
3 Daerah yang Menjadi 'Pabriknya' Pemain Sepak Bola Indonesia
-
Profil Jenson Selt, Pemain Keturunan Ambon yang Resmi Gabung Klub Inggris Sunderland
-
Profil Putra Delta Sidoarjo, Klub yang Dijual dan Berganti Nama Maluku Utara United
-
Kisah Timnas Curacao Dua Kali Dikalahkan Timnas Indonesia, Terbaru Dibantai Argentina
-
Eks Lawan Timnas Indonesia Dibikin Malu Lionel Messi Cs, Kena Bantai 7-0
-
FIFA Matchday Maret 2023: Pemain Keturunan Indonesia Dapat Panggilan dari Curacao untuk Hadapi Juara Piala Dunia 2022
-
FIFA Matchday Maret 2023: Eks Lawan Timnas Indonesia Jajal Kekuatan Juara Piala Dunia 2022
-
Argentina Dikabarkan Bakal Hadapi Negara yang Pernah Dihajar Timnas Indonesia di FIFA Matchday
-
Timnas Indonesia Berpeluang Kena PHP di FIFA Matchday Maret 2023, Terungkap Ini Alasannya
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024