Bolatimes.com - BRI Liga 1 pada musim 2023/2024 kemungkinan akan memiliki aturan baru, yakni setiap klub peserta hanya boleh memiliki satu pemain naturalisasi dalam setiap klubnya.
Ide ini datang daru Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, dalam acara Sarasehan Sepak Bola di Surabaya pada Sabtu (4/3/2023).
Ia mendorong agar setiap klub Liga 1 dan Liga 2 hanya diperkuat maksimal satu pemain naturalisasi.
Menurutnya, kebijakan ini penting untuk memberikan kesempatan pemain asli Indonesia tampil di lapangan.
"PSSI mengambil posisi, kalau bisa pemain naturalisasi hanya satu orang. Jika tidak, kapan pesepak bola Indonesia akan bermain," ujar Erick Thohir, dilansir dari Suara.com, Senin (6/3/2023).
Meski begitu, apa yang disampaikan Erick Thohir belum final. Usulan itu masih akan dibicarakan dengan pihak-pihak terkait, terutama klub-klub Liga 1 dan Liga 2.
"Ini bagian dari menata untuk mencari titik temu bersama dan belum tuntas," kata mantan presiden klub Liga Italia Inter Milan itu.
Andai benatr diterapkan, Persib Bandung akan dirugikan. Sebab, mereka adalah klub dengan pemain naruralisasi terbanyak, yakni tiga.
Ketiga pemain itu adalah Victor Igbonefo, Marc Klok, dan Ezra Walian.
Jika melihat situasi yang ada, Persib Bandung kemungkinan akan mempertahankan Marc Klok untuk musim depan karena peran vitalnya dalam klub.
Victor Igbonefo bisa dilepas karena faktor usia, sementara Ezra Walian memang jarang mendapatkan menit bermain di BRI Liga 1 2022/2023 dengan baru tampil 17 laga.
Berita Terkait
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two
-
PSSI Datang ke Kamboja, Beri Motivasi Jelang Semifinal Piala AFF Wanita 2024
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024