Bolatimes.com - Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris 2022/2023 setelah comeback dramatis ketika menghadapi Bournemouth di Emirates Stadium, Sabtu (4/3/2023).
Arsenal menang dengan skor 3-2 atas Bournemouth di kandang sendiri. Tiga gol The Gunners dipersembahkan oleh Thomas Partey, Ben White dan Reiss Nelson.
Tiga gol itu berhasil membungkam Bournemouth ynang sejatinya unggul lebih dulu lewat Philip Billing dan Marcos Senesi.
Arsenal kokoh di puncak klasemen sekaligus kembali unggul lima poin dari Manchester City yang menghuni peringkat kedua klasemen.
The Gunners kini mengumpulkan 60 poin dari 26 laga sedangkan Bournemouth tertahan di peringkat 16 dengan 24 poin, demikian catatan laman resmi Liga Premier Inggris.
Jalannya laga
Bournemouth membuka keunggulan saat laga belum genap 30 detik ketika Dango Ouattara menguasai bola di kanan lalu mengirim umpan silang yang disambar Philip Billing di depan gawang menjadi gol pembuka.
Arsenal merespons dengan serangan pada menit ke-3. Namun, sepakan Martin Odegaard masih bisa dihalau kiper Bournemouth Neto sebelum bola rebound ditendang Bukayo Saka dan masih bisa diblok pemain lawan.
Bournemouth nyaris menggandakan keunggulan mereka pada menit ke-20 ketika Billing melakukan tusukan di sisi kiri dan melepaskan umpan silang ke kotak penalti.
Solanke dan Ouattara tidak terkawal, tetapi bola disambar Ouattara. Sayangnya Aaron Ramsdale masih bisa memblok bola tersebut.
Kebobolan satu gol, Arsenal meningkatkan intensitas serangannya di babak kedua dan sempat mengancam gawang Neto lewat tendangan Odegaard pada menit ke-51.
Namun, Bournemouth justru menggandakan keunggulan enam menit kemudian ketika Marco Senesi menyundul bola hasil sepak pojok Joe Rothwell untuk membuat Arsenal tertinggal 0-2.
Jack Stephens hampir mencetak gol bunuh diri pada menit ke-61 setelah mencoba menyapu umpan silang Bukayo Saka, tetapi arah bola hanya melesat tipis di atas mistar.
Arsenal baru bisa mencetak gol semenit kemudian. Bermula dari situasi sepak pojok, Neto meninju bola yang kemudian disundul Smith Rowe. Bola dikuasai Thomas Partey yang dengan mudah menceploskannya ke gawang Bournemouth.
Skuat asuhan Mikel Arteta itu akhirnya menyamakan kedudukan pada menit ke-70 setelah umpan silang Reiss Nelson disambar tendangan voli Ben Whitey.
Gol itu memacu semangat Arsenal untuk mencetak gol ketiga.
Saat laga terlihat akan berakhir imbang, Arsenal akhirnya mencetak gol kemenangan mereka pada masa injury time berkat tendangan keras Nelson yang bersarang ke pojok kanan gawang.
Gol tersebut membuat Arsenal sukses melakukan comeback dengan kemenangan 3-2 atas Bournemouth, demikian dimuat Antara.
Berita Terkait
-
Manchester United Alami Dua Kekalahan Beruntun, Ruben Amorim Dipecat?
-
Gelandang Persib Banjir Dukungan Usai 1 vs 4: Declan Rice Hingga Ratusan Komentar
-
Pemain Arsenal Kritik Keras Jadwal Piala Asia 2023, Merasa Aneh Lawan Timnas Indonesia di Tengah Kompetisi
-
Manchester United Makin Terpuruk, Erik Ten Hag Tenggelamkan Setan Merah di Neraka Liga Inggris?
-
Ruh Setan Merah Benar-Benar Mati, Manchester United Lawan Tim Papan Bawah Saja Kalah
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Goran Paulic Bela Lini Serang Persib yang Disorot Lantaran Mendadak Mandul
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
-
Manchester United Dibuat Pesakitan West Ham, Erik Ten Hag Keluhkan Soal Ini
-
Gol Spektakuler Mantan Pemain Persib Dikenang Hingga Diunggah Didier Drogba
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Peter Cklamovski Jadi Pelatih Baru Timnas Malaysia, Target 100 Besar Dunia
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
PSSI Kecam Pemain Myanmar: Bisa Mematahkan Karier Orang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Myanmar: Susunan Pemain hingga Rekor Pertemuan
-
Ketum PSSI Puji Satoru Mochizuki yang Belajar Budaya Indonesia
-
Sejarah! Timnas Putri Indonesia Juara Piala AFF 2024, Mochizuki: Ini Laga Sulit
-
Dipecundangi Zhejiang FC, Persib Bandung Gagal Total di AFC Champions League Two