Bolatimes.com - Penyerang Timnas Indonesia Ilija Spasojevic menerangkan dirinya masih ingin bermain sepak bola dan belum berpikir untuk gantung sepatu meski usianya tak lagi muda.
Ilija Spasojevic saat ini mengijak usia 35 tahun. Andai tidak menderita cedera parah, dirinya akan terus bermain sepak bola sampai usia lebih dari 40 tahun.
"Jujur saya belum terpikir ke sana. Saya juga bingung setiap tahun saya merasa lebih kuat, fit dan bagus jadi lebih gampang bermain bola," ujar Ilija dalam perbincangan dengan ANTARA melalui media sosial TikTok @antaranews, Senin (30/1).
Pesepak bola yang membawa Bhayangkara FC dan Bali United juara Liga 1 Indonesia itu menyebut bahwa, bahkan pada umur ke-35 tahun, dirinya selalu berada di posisi teratas dalam tes fisik. Hal itu, Spaso melanjutkan, terjadi karena dia menjaga gaya hidupnya.
"Kalau sudah berumur 35 tahun, pola hidup harus sempurna. Makan, istirahat, tidur mesti sempurna jika ingin tetap menunjukkan performa terbaik," tutur dia.
Pria yang dinaturalisasi menjadi WNI pada tahun 2017 itu pun masih memiliki ambisi yang berupaya diwujudkannya. Di antaranya, Spaso berhasrat membawa Bali United meraih gelar juara Liga 1 Indonesia untuk ketiga kalinya.
Dia juga bertekad menunjukkan performa bagus di Liga 1 agar kembali mendapatkan panggilan Timnas Indonesia yang kini dilatih Shin Tae-yong.
"Saya mau membela timnas di Piala Asia 2023 dan Piala AFF berikutnya (tahun 2024-red). Saya selalu siap untuk timnas, memberikan yang terbaik bagi negara. Namun, semua tergantung keputusan pelatih. Saya pribadi siap 100 persen untuk dipanggil dan saya akan membuktikannya di liga," pungkas Spaso.
(Antara)
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024