Irwan Febri Rialdi | Adie Prasetyo Nugraha
Ketum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Ketua umum PSSI, Mochamad Iriawan alias Iwan Bule, sesalkan Sandy Walsh yang batal memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 karena tidak mendapatkan izin dari klunya, KV Mechelen. Padahal, tiket sudah dibelikan.

Sandy Walsh sejatinya diproyeksikan memperkuat Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Namun, pada akhirnya ia tidak mendapat restu dari klubnya itu.

Bahkan, Sandy Walsh sudah sempat berlatih bersama Timnas Indonesia dalam training camp (TC) di Bali.

Iriawan menjelaskan PSSI sudah serius membawa Sandy Walsh, juga Elkan Baggott, untuk tampil di Piala AFF 2022. Bahkan, Pelatih Shin Tae-yong sampai melobi langsung KV Mechelen dan Gillingham, klub Elkan Baggott.

"Bahkan tiket dia (Sandy Walsh) sudah saya belikan dari Belgia ke Indonesia. Kami serius betul-betul untuk Sandy bisa main, komunikasi sudah dilakukan Shin Tae-yong, tapi memang sulit," kata Iwan Bule saat ditemui di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (20/12/2022).

Lebih lanjut, Iwan Bule menambahkan bahwa pelatih KV Mechelen sebenarnya sudah memberikan Sandy Walsh izin untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Namun, pada akhirnya klub tersebut tidak melepas sang pemain.

"Tadinya pelatih di Belgia sudah berikan (izin), tiba-tiba jelang pertandingan tidak diberikan. Yang jelas sudah komunikasi, dan sudah bersurat juga," tambahnya.

Meski tanpa Elkan dan Sandy, Iwan Bule tetap yakin Timnas Indonesia bakal tampil bagus di Piala AFF 2022.

Sandy Walsh dan Jordi Amat (Instagram @pssi)

"Shin Tae-yong sudah ada alternatif Sandy Walsh, termasuk Elkan juga yang enggak bisa main di sini," sambung mantan Kapolda Metro Jaya itu.

"Sandy dan Elkan dibutuhkan nanti di babak semifinal dan final. Kalau babak penyisihan InsyaAllah bisa baik. Saya tegasnya sudah komunikasi intens tapi saat mau tanding pelatih di sana tidak bisa," pungkasnya.

Timnas Indonesia berada di Grup A Piala AFF 2022 bersama Thailand, Brunei Darussalam, Kamboja, dan Filipina. Skuad Garuda akan menghadapi Kamboja di laga perdana, Jumat (23/12/2022) sore.

Load More