Gagah Radhitya Widiaseno
Malaysia vs Kamboja. (Dok. FAM)

Bolatimes.com - Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon, menginginkan anak asuhnya bernaluri seperti anjing jelang Piala AFF 2022.

Timnas Malaysia telah melakukan sejumlah persiapan jelang Piala AFF 2022 seperti pemusatan latihan hingga jalani laga uji coba.

Terakhir, skuad asuhan Kim Pan-gon berhasil melumat calon lawan Timnas Indonesia, Kamboja, dengan skor 4-0.

Baca Juga:
Neymar masih Sedih usai Kekalahannya dari Kroasia di Piala Dunia, Disebut Butuh Psikologis agar Tak Trauma

Pelatih Kim Pan-gon ini pun mengevaluasi kinerja para punggawa skuad Harimau Malaya. Ia meminta anak asuhnya untuk terus berlari sepanjang pertandingan layaknya anjing.

"Saya senang dan percaya diri dengan mereka, dan yang saya inginkan dari mereka adalah mereka harus berlari seperti anjing, bermain sebagai tim," ujar Kim Pan-gon, dikutip dari Makan Bola.

Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon. (AFP/Jung Yeon-je)

"Itu tentu bukan tugas yang mudah bagi mereka, tetapi para pemain berhasil membuktikannya dengan disiplin, komitmen dan semangat juang yang tinggi," lanjut Pan-gon.

Baca Juga:
Tekad Kuat Jordi Amat Bela Timnas Indonesia, Tolak Saran Pemain JDT untuk Istirahat

Timnas Malaysia sendiri tergabung dalam grup B Piala AFF 2022. Skuad asuhan Kim Pan-gon ini bakal berjumpa dengan Vietnam, Laos, Myanmar, dan Singapura.

Harimau Malaya bakal menjalani laga perdana melawan Myanmar pada 21 Desember 2022 mendatang.

Baca Juga:
Mengenal Josko Gvardiol, Calon Bek Terbaik Dunia yang Tak Berdaya Digocek Lionel Messi

Load More