Bolatimes.com - Persoalan pemanggilan para pemain Liga 1 ke pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia masih menyisakan polemik. Shin Tae-yong dituding tak pernah mengajak bicara para pelatih klub sebelum pemanggilan itu dilakukan.
Bahkan pelatih Persija, Thomas Doll kecewa dengan pemanggilan anak asuhnya untuk mempersiapkan Piala AFF 2022.
Sebelum persoalan ini mencuat, sebenarnya Shin Tae-yong pernah berjanji untuk melakukan komunikasi kepada pelatih Liga 1 ketika memanggil pemain di masing-masing klub. Pernyataan itu sempat disampaikan pelatih asal Korsel ini pada Januari 2022, ketika skuad Garuda menghadapi Timor Leste di FIFA Matchday.
Meski begitu, Shin Tae-yong belum bergerak untuk melakukan komunikasi tersebut, terutama ke Persija yang 3 dari pemainya ditarik ke Timnas.
Hal ini disebut menjadi tekanan untuk Shin Tae-yong terhadap janji yang sempat disampaikan namun tak dilakukan hingga jelang Piala AFF 2022 bergulir.
Melansir dari Instagram @soal.timnas, Minggu (11/12/2022), kendala komunikasi antar pelatih klub dengan pelatih Timnas Ini jadi jembatan pemisah. Komunikasi pun tak kunjung baik, hingga Shin Tae-yong mendapat protes dari pelatih Liga 1 lainnya.
Baca Juga:
Tebar Ancaman ke Timnas Indonesia, Teerasil Dangda Berhasrat Juara Lagi di Piala AFF 2022
Visi misi Shin Tae-yong, memang membawa Timnas Indonesia naik level. Namun renggangnya komunikasi ini seakan menjadi duri dalam daging membawa skuad Garuda bermain di level internasional lainnya.
Meski begitu, persiapan menuju Piala AFF 2022 terus digenjot. Latihan fisik dan taktik juga menjadi menu baru untuk Witan Sulaeman cs.
Shin Tae-yong juga sudah menetapkan sejumlah pemainnya untuk merumput di kompetisi 2 tahunan itu. Namun beberapa pemain naturalisasi yang sebelumnya ditunggu untuk menunjukkan performanya, terpaksa kembali ke klubnya.
Baca Juga:
Maroko Lolos ke Semifinal, Mantan Striker Persib Bandung ini Ikutan Bereaksi
Tak hanya itu, nama seperti Elkan Baggott masih menjadi tanda tanya apakah akan ikut membela skuad Garuda, mengingat belum ada perizinan dari manajeman dan pelatih Gillingham FC.
Indonesia akan memulai petualangannya di Piala AFF 2022 pada 23 Desember. Skuad Garuda akan menghadapi Kamboja di laga perdana.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024