Gagah Radhitya Widiaseno
Pemain timnas Indonesia Bambang Pamungkas merayakan gol ke gawang Myanmar saat Piala AFF 2008 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta (AFP)

Bolatimes.com - Salah satu pemain Timnas Indonesia berpeluang samai rekor Bambang Pamungkas jelang Piala AFF 2022.

Pemain yang dimaksud yakni bek tengah Timnas Indonesia, Fachruddin Aryanto. Bek Madura United tersebut ini memiliki peluang bisa menyamai rekor di Piala AFF.

Fachruddin sendiri masuk dalam daftar 28 pemain yang dibawa Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia di Bali.

Baca Juga:
Blak-blakan, Sandy Walsh Ungkapkan Pendapatnya Soal Sosok Shin Tae-yong

Jika nantinya di Piala AFF 2022 ia masuk tim inti, peluang untuk menyamai Bambang Pamungkas semakin terbuka lebar.

Rekor yang dimaksud sendiri merupakan rekor penampilan di Piala AFF. Bepe-panggilan dari Bambang Pamungkas sendiri menjadi pemain paling banyak yang tampil di Piala AFF.

Bek Madura United, Fachruddin Aryanto. [@fachruddinjt / Instagram]

Ia sudah mencatatkan enam penampilan di Piala AFF antara lain tahun 2000, 2002, 2007, 2008, 2010, dan 2012.

Baca Juga:
Diminta Luis Milla untuk Segera Berlatih Bersama Tim, Gelandang Timnas Indonesia U-20 Nyatakan Siap

Sementara itu, konsistensi Fachruddin di lini belakang Timnas Indonesia dimulai sejak tahun 2012 atau di periode pelatih Nil Maizar.

Tercatat bek Madura United tersebut tampil di Piala AFF sebanyak lima kali yakni edisi 2012, 2014, 2016, 2018, dan 2020.

Jika Fachruddin sendiri dipercaya Shin Tae-yong mengisi posisi bek, bukan tak mungkin rekor Bambang Pamungkas pun disamai.

Baca Juga:
Media Malaysia Takjub dengan Upaya Shin Tae-yong Demi Penuhi Target Juara di Piala AFF 2022

Ia sendiri sudah melewati rekor yang didapat oleh legenda Timnas Indonesia yang lain seperti Kurniawan Dwi Yulianto dan Hendro Kartiko.

Berikut Rekor Penampilan Pemain Timnas Indonesia di Piala AFF

1. Bambang Pamungkas 6 kali tampil (2000, 2002, 2007, 2008, 2010, 2012)

2. Fachruddin Aryanto 5 kali tampil (2012, 2014, 2016, 2018, 2020)

3. Kurniawan Dwi Yulianto 4 kali tampil (1996, 1998, 2000, 2004)

4. Hendro Kartiko 4 kali tampil (2000, 2002, 2004, 2007)

Load More