Bolatimes.com - Kabar mengejutkan datang dari Federasi Sepak Bola Rusia (RFU). Presiden mereka, Aleksander Dyukov, tengah mempertimbangkan untuk bergabung dengan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Keputusan ini dipertimbangkan setelah Rusia mendapat hukuman dari FIFA dan UEFA lantaran invasi yang dilakukan Rusia ke Ukraina.
Aleksandar Dyukov mengatakan, saat ini peluang untuk bergabung dengan AFC adalah salah satu kesempatan yang harus dipertimbangkan RFU.
“Beberapa bulan lalu, saya mengatakan ide untuk gabung AFC terlalu dini. Namun, sekarang merupakan kesempatan yang harus kami pertimbangkan,” kata Aleksandr Dyukov dikutip dari The Thao 247.
Saya belum berbicara dengan AFC karena UEFA masih menganggap kami bagian dari Eropa. Tidak sopan terlibat dalam negosiasi di belakang UEFA. Namun (pindah ke AFC) merupakan kemungkinan yang sedang kami lihat,” lanjutnya.
Jika benar RFU akan bergabung menjadi anggota AFC, maka nantinya timnas Rusia akan menjadi salah satu kontestan yang ikut bersaing di semua ajang yang digelar untuk negara-negara Asia.
Lantas, apa saja kerugian yang bisa didapatkan Indonesia jika Rusia bergabung dengan AFC?
1. Slot Piala Dunia 2026 Makin Sulit
Seperti yang diketahui, FIFA telah mengubah format untuk Piala Dunia 2026 dengan menambah peserta menjadi 48 tim. Aturan baru ini juga mempengaruhi jumlah peserta dari Asia.
Untuk Piala Dunia 2026 nanti, Asia mendapat jatah delapan slot lolos otomatis. Dengan hadirnya Rusia, maka mereka besar kemungkinan bakal menjadi tim yang difavoritkan untuk menjadi salah satu wakil Asia.
Kondisi ini jelas membikin Timnas Indonesia akan lebih sulit menyegel satu tempat di Piala Dunia 2026, mengingat kekuatan Rusia yang memang ada di atas tim-tim Asia.
2. Persaingan di Piala Asia Makin Berat
Selain di ajang Piala Dunia 2026, hadirnya Rusia jika jadi pindah ke AFC akan membuat persaingan di Piala Asia 2027 mendatang makin sulit buat Indonesia.
Dengan asumsi Timnas Indonesia lolos ke Piala Asia 2027 nanti, terdapat kemungkinan skuad Merah Putih bertemu dengan Rusia.
Tentu saja, Rusia bukan lawan sembarangan bagi tim-tim Asia Tenggara, khususnya Indonesia karena kualitas yang lebih unggul.
3. Persaingan di Piala AFF
RFU tentunya juga harus mempertimbangkan untuk memilih salah satu asosiasi regional jika nantinya mereka benar-benar bergabung ke Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).
Setidaknya, ada tiga asosiasi sepak bola di kawasan Asia yang bisa dipilih oleh Rusia apabila mereka memutuskan menjadi anggota AFC, salah satunya adalah AFF.
Di kawasan Asia Tenggara ini, terdapat 12 belas negara yang mayoritas adalah anggota ASEAN, yakni Brunei Darussalam, Kamboja, Laos, Indonesia, Malaysia, Myanmar, Filipina, Singapura, Thailand, Timor Leste, dan Vietnam.
Adapun anggota lainnya yang bukan termasuk kawasan ini adalah Australia. Jika Rusia memutuskan bergabung dengan AFF, maka lawan terberatnya hanyalah Australia.
Jika Rusia bergabung dengan AFF, ada kemungkinan mereka bisa mengikuti Piala AFF. Hadirnya Rusia, jelas akan semakin mempersulit persaingan Timnas Indonesia untuk menjadi juara.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024