Bolatimes.com - PSSI resmi mendaftarkan 65 pemain untuk membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Kepastian ini disampaikan oleh Indra Sjafri selaku Dirtek PSSI pada Senin (21/11/2022).
Entery by name Piala AFF 2022 telah ditutup pada 20 November lalu di mana setiap tim berhak menyertakan maksimal 70 nama pemain dalam skuad sementara.
Nantinya, jumlah tersebut akan dikerucutkan menjadi skuad final yang kemungkinan berjumlah 30 pemain dan harus di daftarkan maksimal H-1 Piala AFF 2022.
"Kita sudah daftarkan 65 pemain," kata Indra Sjafri saat dihubungi Suara.com, Senin (21/11/2022).
"Nanti [nama-namanya] akan dirilis PSSI," tambahnya.
Meski nama-nama pemain belum resmi diumumkan PSSI, dua penggawa naturalisasi, Sandy Walsh dan Jordi Amat dikabarkan telah didaftarkan oleh pelatih Shin Tae-yong untuk Piala AFF 2022.
Namun, keikutsertaan Sandy dan Jordi di ajang dua tahunan ini masih belum pasti lantaran PSSI masih harus mengurus perpindahan federasi kedua pemain.
Sandy Walsh harus berubah dari Asosiasi Sepak Bola Belanda (KNVB) ke PSSI, begitupun Jordi Amat dari Asosiasi Sepak Bola Spanyol (RFEF) ke PSSI.
Sementara untuk Shayne Pattynama, kabar terakhir menyebutkan sang pemain tidak didaftarkan oleh PSSI untuk Piala AFF 2022 lantaran proses naturalisasinya belum rampung.
Shayne yang permohonan naturalisasinya sudah disetujui DPR RI lewat rapat paripurna, Kamis (17/11/2022) masih menunggu Keputusan Presiden (Keppres) yang ditandatangani Presiden Joko Widodo sebelum menjalani sumpah dan janji setia sebagai warga negara Indonesia (WNI).
"Shayne belum, baru Sandy Walsh dan Jordi Amat," ujar Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM DKI Jakarta, Jakarta, Kamis pekan lalu.
Piala AFF 2022 akan berlangsung pada 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023. Timnas Indonesia tergabung di Grup A bersama Thailand, Filipina, Kamboja dan Brunei Darussalam.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024