Irwan Febri Rialdi | Gagah Radhitya Widiaseno
Shin Tae-yong dan pemain Timnas Indonesia di Stadion Jaber Al-Ahmad International. (Instagram/@shintaeyong7777)

Bolatimes.com - Timnas Indonesia dianggap tidak niat ikut Piala AFF 2022 oleh media Vietnam, Sports442. Sebab, skuat Garuda tak kunjung melakukan persiapan.

Gelaran Piala AFF 2022 akan berlangsung mulai 20 Desember 2022 hingga 16 Januari 2023.

Sejumlah tim mulai mempersiapkan diri agar mereka bisa bertarung dan meraih gelar juara Piala AFF 2022.

Mereka pun melakukan laga uji coba guna mengetahui kemampuannya sebelum terjun langsung ke Piala AFF 2022. Seperti Vietnam yang akan menggelar laga uji coba melawan Borussia Dortmund di Stadion My Dinh pada 30 November.

Thailand juga akan menjalani dua pertandingan persahabatan antara 13 November hingga 18 Desember meski lawannya belum diketahui.

Sedangkan Malaysia akan melakoni dua pertandingan persahabatan melawan Kamboja dan Maladewa pada 9 dan 14 Desember.

Namun berbeda dengan yang dilakukan oleh Timnas Indonesia yang tak menggelar laga uji coba sebelum tampil di Piala AFF 2022.

Hal ini tentunya membuat media Vietnam, Sports442 menyorotinya. Mereka menganggap Timnas Indonesia seperti tak niat mengikuti Piala AFF 2022.

"Menjelang Piala AFF, beberapa tim Asia Tenggara seperti Thailand, Vietnam, atau Malaysia semuanya mempersiapkan turnamen ini dengan pertandingan persahabatan yang berkualitas."

"Anehnya, tim paling 'kacau' di Asia Tenggara belakangan ini, Timnas Indonesia, cukup bungkam," tulis Sports 442.

"Indonesia sepertinya tidak ada niat untuk mempersiapkan pertandingan persahabatan sebelum Piala AFF 2022," lanjutnya.

Timnas Indonesia memang tak ada agenda uji coba jelang Piala AFF 2022. Hal ini lantaran pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong fokus ke level junior.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut beserta para punggawa Timnas Indonesia U-20 tengah menjalani pemusatan latihan (TC) untuk mempersiapkan Piala Asia U-20 2023 dan Piala Dunia U-20 2023.

Load More