Arif Budi Setyanto
Shayne Pattynama dan Exco PSSI Hasani Abdulghani. (Instagram/@hasaniabdulgani)

Bolatimes.com - Naturalisasi pemain keturunan, Shayne Pattynama masih terus diproses. Kabarnya DPR akan membahasnya di sidang pada bulan ini.

Sebagai informasi, Shayne Pattynama merupakan salah satu pemain keturunan yang akan dinaturalisasi. Namun, prosesnya lebih telat dari Jordi Amat dan Sandy Walsh.

Dokumen Jordi Amat dan Sandy Walsh disebut tinggal menunggu pengesahan Presiden Jokowi. Baru mereka nanti akan melakukan sumpah WNI.

Baca Juga:
Liverpool Hajar Napoli, Mohamed Salah: Kami Tampil Baik Lawan Tim yang Sangat Berat

Sedangkan Shayne Pattynama masih akan melakukan proses pembahasan di sidang. informasi itu dibagikan oleh Wakil Ketua Komisi X DPR RI, Dede Yusuf via unggahan Instagram pada Rabu (2/11/2022).

Ia menyebutkan bahwa DPR akan memanggil Kemenpora untuk mengesahkan proses naturalisasi Shayne Pattynama segera.

"Agenda yang tidak kalah penting, adalah memanggil Kemenpora untuk mengesahkan Shayne Pattynama segera agar bisa gabung timnas," tulis Dede Yusuf di keterangan postingannya.

Baca Juga:
Gacor di Eropa, 3 Pemain Ini Tak Dipanggil Timnas Jepang untuk Tampil di Piala Dunia 2022

Bukan hanya itu, salah satu agenda di sidang DPR RI bakal memanggil TGIP hari Senin (7/11/2022) untuk dimintai rekomendasi musibah Kanjuruhan yang sejauh ini masih belum menemui kejelasan.

Melihat proses naturalisasi Shayne Pattynama, ia berpotensi tidak bakal bisa membela timnas Indonesia di Piala AFF 2022. Hal itu belajar dari pengalaman Jordi dan Sandy yang butuh waktu lama.

Piala AFF 2022 bakal digelar Desember mendatang, sehingga dengan jeda waktu mepet itu naturalisasi Shayne Pattynama bisa tak terkejar. Akan tetapi, semoga prosesnya tidak molor jauh hingga Piala Asia 2023.

Baca Juga:
Liga Champions: Obrolan di Ruang Ganti Jadi Kunci Tottenham Menang Dramatis atas Marseille

Load More