Bolatimes.com - Sejumlah nama pelatih asal Korea Selatan patut untuk dipertimbangkan menjadi bursa calon pelatih timnas Indonesia yang menggantikan Shin Tae-yong.
Nama-nama pelatih asal Korea Selatan ini memiliki rekam jejak yang mumpuni. Mereka dinilai punya kapasitas dan kemampuan untuk mengisi jabatan pelatih kepala timnas Indonesia jika nantinya Shin Tae-yong benar-benar mundur dari jabatannya.
Sebelumnya, mencuatnya kabar pengunduran diri Shin Tae-yong ini tak terlepas dari desakan publik yang meminta Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan untuk meletakkan jabatannya.
Suporter dan masyarakat ramai-ramai menuntut Ketua Umum PSSI untuk mengundurkan diri sebagai bentuk tanggung jawab moril atas pecahnya Tragedi Kanjuruhan yang terjadi pada Sabtu (1/10/2022).
Namun, secara tidak terduga, Shin Tae-yong justru memberikan dukungan kepada Mochamad Iriawan untuk tetap mempertahankan jabatannya tersebut.
Bahkan, Shin Tae-yong turut mengancam ikut mengundurkan diri apabila nantinya lelaki yang akrab disapa Iwan Bule itu akhirnya melepaskan jabatannya sebagai orang nomor satu di PSSI.
Situasi semacam ini memang terbilang kurang kondusif di tengah sorotan masyarakat Indonesia yang menuntut Tragedi Kanjuruhan diusut secara tuntas.
Oleh sebab itu, apabila nantinya Shin Tae-yong telah resmi meletakkan jabatannya sebagai pelatih timnas Indonesia, maka PSSI layak mempertimbangkan sejumlah pelatih asal Negeri Ginseng untuk mengisi kursi tersebut.
Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga nama pelatih asal Korea Selatan yang dinilai layak untuk menjadi pengganti Shin Tae-yong jika benar-benar mundur dari timnas Indonesia.
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo, muncul sebagai salah satu juru taktik asal Korea Selatan yang memiliki kapasitas serta kemampuan mumpuni untuk menggantikan Shin Tae-yong.
Selama menjadi pelatih kepala timnas Vietnam, Park Hang-seo telah memperlihatkan kinerja yang apik untuk mempersembahkan prestasi bagi Negeri Paman Ho.
Pertama, ada gelar Piala AFF 2018. Lalu ada pula dua medali emas SEA Games pada edisi 2019 dan 2021. Bahkan, dia sukses membawa Vietnam melaju ke final Piala Asia U-23 2018.
Sederet prestasi mentereng pelatih berusia 65 tahun ini memang membuatnya menjadi kandidat terbaik untuk mengisi posisi yang ditinggalkan oleh Shin Tae-yong.
2. Kim Hak-bum
Juru taktik asal Korea Selatan lainnya yang juga dinilai layak untuk dipertimbangkan PSSI sebagai calon pelatih timnas Indonesia ialah Kim Hak-bum.
Sebab, dia memiliki catatan prestasi yang mentereng bersama Taeguk Warriors. Yang pertama, dia sukses meraih medali Asia Games 2018 bersama Son Heung-min dan kawan-kawan.
Tak hanya itu saja, dia juga membawa anak asuhnya meraih gelar juara di Piala Asia U-23 2020. Sejumlah anak asuhnya saat ini juga sukses bersinar di Eropa, seperti Kim Min-jae (Napoli), Hwang Hee-chan (Wolverhampton), dan Son Heung-min (Tottenham Hotspur).
3. Kim Do-hoon
Apabila mencari sosok pelatih asal Korea Selatan yang telah memahami kultur dan iklim sepak bola Asia Tenggara, maka Kim Do-hoon patut masuk daftar yang harus dipertimbangkan.
Dia punya catatan mengasuh klub asal Singapura, Lion City Sailors, yang sukses meraih gelar juara Liga Super Singapura 2021 dan Community Shield 2022.
Bahkan, Kim Do-hoon juga nyaris membawa anak asuhnya melaju ke babak 16 besar Liga Champions Asia 2022. Saat ini, dia tengah berstatus tanpa klub alias menganggur.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024