Bolatimes.com - Timnas Malaysia U-16 akan didukung langsung oleh Presiden Federasi Sepak bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Amin, saat melawan Timnas Indonesia U-16 dalam laga terakhir atau penentuan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (9/10/2022).
Melansir laman resmi PSSI, Sabtu (8/10/2022), Timnas Malaysia U-17 bakal didukung langsung oleh Presiden Federasi Sepak bola Malaysia (FAM), Datuk Hamidin Amin dalam laga yang akan bergulir di Stadion Pakansari, Bogor itu.
Selain menonton duel Timnas Indonesia vs Malaysia, kehadiran Datuk Hamidin Amin adalah untuk memberikan dukungan kepada keluarga besar sepak bola Indonesia atas Tragedi Kanjuruhan.
Datuk Hamidin menyatakan ucapan belasungkawa atas insiden berdarah yang menewaskan setidaknya 131 orang usai laga Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Malang pada 1 Oktober 2022 lalu. Menurutnya, insiden tersebut duka bagi sepakbola dunia.
"Dunia sepak bola turut berduka. Kami akan selalu ada untuk pencinta sepakbola Indonesia sebagai saudara serumpun,” ujar Datuk Hamidin dilansir dari laman PSSI, Sabtu (8/10/2022).
Wakil Sekretaris Jenderal PSSI Maaike Ira Puspita mewakili Ketua Umum Mochamad Iriawan menyambut kedatangan Datuk Hamidin, Sabtu (8/10/2022). Maaike sangat mengapresiasi dukungan dari FAM.
"Dukungan untuk Indonesia sangat besar dari dunia sepakbola atas tragedi Kanjuruhan. Kedatangan Presiden FAM Datuk Hamidin Amin secara langsung ke Indonesia meningkatkan kekuatan moril bagi keluarga besar sepakbola Indonesia,” ujar Maaike Ira Puspita.
Sebelum ke Indonesia, Datuk Hamidin lebih dahulu melakukan kunjungan ke Qatar dan bertemu dengan Presiden FIFA Gianni Infantino pada tanggal 6 Oktober 2022.
Selanjutnya, Presiden FAM diagendakan akan menyaksikan pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 antara Timnas Indonesia U-17 vs Malaysia di Stadion Pakansari, Minggu (9/10/2022).
Kedua tim masih memiliki peluang lolos ke putaran final. Timnas Indonesia U-17 hanya butuh hasi seri untuk melaju ke fase selanjutnya, sementara Malaysia wajib menang.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024