Arif Budi Setyanto
Kapten timnas Malaysia U-16, Muhammad Danish Darus. (YouTube/Harimau Malaya)

Bolatimes.com - Kapten Malaysia U-16, Muhammad Danish Darus sempat meremkan timnas Indonesia U-16. Ucapannya itu bak karma karena kini tim Harimau Muda gagal menang ketika menghadapi Guam di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Muhammad Danish Darus menegaskan bahwa timnas Malaysia U-16 tak sedikit pun merasa gentar untuk menghadapi timnas Indonesia U-16 yang akan bertindak sebagai tuan rumah penyelenggara Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Hal itu dikatakan Danish Darus sebelum rombongan timnas Malaysia U-16 bertolak ke Indonesia pada Kamis (29/9/2022) dari Kuala Lumpur.

Baca Juga:
Top Skor Liga Champions 2022/2023: Erling Haaland Memimpin, Lampaui Mbappe hingga Lewandowski

“Timnas Indonesia kami tidak takut. Kami yakin bahwa tim ini bisa berbuat yang terbaik. Sebab, dalam tim ini, kami sudah bersama selama empat tahun,” kata Danish, dikutip dari YouTube Harimau Malaya, Kamis (29/9/2022).

Setelah menyombongkan timnya, kini Malaysia harus gigit jari di matchday kedua Kualifikasi Piala Asia U-17 2023. Sebab. anak asuh Osmera Omaro ditahan imbang Guam dengan skor 1-1.

Baca Juga:
Hasil Juventus vs Maccabi Haifa di Liga Champions: Adrien Rabiot Cetak Brace, Bianconeri Menang 3-1

Awalnya tim junior Harimau Muda sempat unggul lebih dulu pada menit ke-75 berkat gol yang dicetak Dzakirin. Sayangnya keunggulan itu gak bertahan lama karena gol balasan Meyar di menit ke-82.

Hasil imbang ini bak karma dari mulut besar kapten Malaysia yang mengatakan lebih baik dari timnas Indonesia U-16. Padahal Garuda Asia sebelumnya menang besar dari Guam 14-0.

Sementara itu, Malaysia sendiri masih akan bertemu timnas Indonesia U-16 di laga terakhir Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.

Baca Juga:
Hasil Benfica vs PSG di Liga Champions: Messi Cetak Gol, Les Parisien Ditahan Imbang

Load More