Husna Rahmayunita
Timnas Futsal Jepang di Piala Asia Futsal 2022. (dok.JFA)

Bolatimes.com - Empat tim dipastikan lolos ke semifinal Piala Asia Futsal 2022, sedangkan Indonesia gugur. Keempat tim yang melaju ke babak berikutnya yakni Iran, Jepang, Thailand dan Uzbeksitan.

Timnas Futsal Indonesia kandas di perempat final Piala Asia Futsal 2022 setelah kalah terhormat dari Jepang dengan skor 2-3 saat bertanding di Saad Al Abdullah, Kuwait, Selasa (4/10/2022).

Sempat unggul lebih dulu lewat gol Samuel Eko, Indonesia harus mengakui keunggulan Jepang setelah tertinggal dengan skor 1-3.

Indonesia memperkecil jarak mejadi 2-3 jelang detik-detik terakhir melakui sepakan Dewa Rizki. Tetapi, Jepang berhasil mengunci kemenangan masing-masing berkat gol Kanzawa, Pires dan Mizutani.

Hasil tersebut membuat Jepang berhasil menyegel tiket semifinal, sedangkan Indonesia harus menyudahi perjuangan di Piala Asia Futsal 2022.

Di babak semifinal, Jepang dan tiga tim lain akan berduel memperebutkan dua tiket ke final Piala Asia Futsal 2022. Jepang akan menghadapi tim tangguh Uzbekistan, sedangkan Iran akan melawan satu-satunya wakil dari Asia Tenggara yang tersisa, Thailand.

Daftar empat tim yang lolos ke semifinal Piala Asia Futsal 2022:

  • Iran
  • Jepang
  • Thailand
  • Uzbekistan

Berikut jadwal semifinal Piala Asia Futsal 2022:

Kamis (6/10/2022) - Jepang vs Uzbekistan

Jumat (7/10/2022) - Iran vs Thailand

Load More