Bolatimes.com - Kapten timnas Malaysia U-16, Muhammad Danish Darus, sudah mulai menebar ancaman untuk timnas Indonesia U-16 menjelang Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang akan segera bergulir.
Muhammad Danish Darus menegaskan bahwa timnas Malaysia U-16 tak sedikit pun merasa gentar untuk menghadapi timnas Indonesia U-16 yang akan bertindak sebagai tuan rumah penyelenggara Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Hal itu dikatakan Danish Darus sebelum rombongan timnas Malaysia U-16 bertolak ke Indonesia pada Kamis (29/9/2022) dari Kuala Lumpur.
“Timnas Indonesia kami tidak takut. Kami yakin bahwa tim ini bisa berbuat yang terbaik. Sebab, dalam tim ini, kami sudah bersama selama empat tahun,” kata Danish, dikutip dari YouTube Harimau Malaya, Kamis (29/9/2022).
Danish Darus mengatakan, skuad Harimau Malaya Muda merasa optimistis menghadapi pesaingnya di Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Bahkan, dia cukup sesumbar apabila timnya lebih baik ketimbang lawan-lawannya, yakni Palestina, Uni Emirat Arab, Guam, dan Indonesia.
“Kami yakin bahwa kami lebih baik dari mereka. Kami yakin dengan tim ini dan kami layak ke Piala Asia U-17,” kata Danish Darus,
Tak hanya itu saja, Danish Darus juga bertekad untuk menyapu bersih semua pertandingan yang tersaji di Grup B sebelum menghadapi timnas Indonesia U-16.
Sehingga, dengan koleksi sembilan poin saat berjumpa Indonesia, Muhammad Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan merasa takut dengan timnya.
“Kami menargetkan sebelum menghadapi Indonesia sudah mengantongi sembilan poin. Supaya Indonesia bisa merasa takut kepada kita,” ujarnya.
Danish Darus merupakan salah satu nama pemain yang dibawa timnas Malaysia U-16 untuk menghadapi persaingan Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Sebagai informasi, Danish Darus adalah pemain yang mendapat tempaan khusus bersama Academy Mokhtar Dahari (AMD) sebuah pelatihan sepak bola milik pemerintah Malaysia yang fokus membina talenta-talenta terbaik dari seluruh negeri.
Namanya muncul dalam daftar 23 nama pemain timnas Malaysia U-16 yang dirilis FAM (Federasi Sepak Bola Malaysia) pada Kamis (29/9/2022) lalu.
Dari catatan yang dihimpun Bolatimes.com, Danish Darus merupakan pesepak bola yang tercatat lahir pada 19 Maret 2006. Saat ini, usianya masih 16 tahun.
Sebelum memperkuat timnas Malaysia U-16 di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023, Danish Darus memang menjadi salah satu kekuatan penting timnya pada ajang Piala AFF U-16 2022 yang berlangsung di Yogyakarta medio Agustus lalu.
Sebab, dari tiga pertandingan yang tersaji di Grup C, Danish Darus selalu mengisi daftar sebelas pemain pertama yang diturunkan oleh pelatih Osmera Bin Omaro.
Tiga pertandingan yang dimaksud itu ialah ketika menghadapi Kamboja (3-0), Myanmar (1-1), dan Australia (2-2).
Dengan hasil ini, timnas Malaysia U-16 harus puas menduduki peringkat kedua klasemen akhir Grup C Piala AFF U-16 2022 dengan koleksi lima poin dari tujuh laga.
Dengan kata lain, Danish Darus dan kawan-kawan gagal lolos ke semifinal karena hanya satu runner-up terbaik yang menemani tiga juara grup.
Tentu saja, melihat catatan semacam itu, menarik untuk dinantikan kiprah Danish Darus dan rekan-rekannya untuk menghadapi persaingan ketat Grup B Kualifikasi Piala Asia U-17 2023.
Berita Terkait
-
Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam, Garuda Muda Pesta Besar!
-
Ketum PSSI Gerah dengan Selebrasi Lebay Timnas Australia U-16
-
Main dengan 10 Pemain, Timnas Indonesia U-16 Kalah 3-5 dari Australia
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Komentar Nova Arianto usai Timnas Indonesia U-16 Bantai Singapura di Laga Debut
-
Profil Fabio Azka Irawan, 'The Next' Pratama Arhan dari Timnas Indonesia U-16
-
Miroslav Fernando Kembangkan Talenta di Eropa usai Terpental dari Seleksi Timnas Indonesia U-16
-
Nova Arianto Eks Bek Persib Berjuluk Suster Ngesot yang kini Punya Jabatan Mentereng dari Orang Dalam Istana
-
Kapten Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam Resmi Digaet Klub Thailand, Prestasi Port FC Dipertanyakan
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024