Bolatimes.com - Berikut lima fakta menarik dari sosok Muhammad Ferarri, kapten Timnas Indonesia U-19 yang kini naik level ke tim nasional senior.
Timnas Indonesia akan kembali beraksi dalam waktu dekat dengan melakoni FIFA Matchday melawan tim Kepulauan Karibia, Curacao.
Duel melawan Curacao sendiri dijadwalkan akan berlangsung sebanyak dua kali, yakni pada tanggal 24 dan 27 September 2022.
Jelang pertandingan ini, Shin Tae-yong yang baru menuntaskan tugasnya bersama Timnas Indonesia U-19 pun memanggil 23 pemain yang akan dibawa untuk menghadapi Curacao.
Dari 23 nama yang dipanggil, sebagian besar merupakan nama-nama lama. Selain itu, ada pula beberapa pemain yang telah lama tak dipanggil, kembali dipanggil ke Timnas Indonesia.
Tak hanya pemain lama dan pemain yang Comeback ke Timnas Indonesia, juru taktik asal Korea Selatan itu memanggil dua pemain debutan dalam 23 pemain tersebut.
Baca Juga:
Segera Jadi WNI, Jordi Amat dan Sandy Walsh Bisa Jalani Sumpah Secara Virtual
Dua pemain debutan tersebut adalah Ramadhan Sananta dan Muhammad Ferarri. Keduanya dipanggil usai tampil apik bersama level klub.
Khususnya bagi Ferarri. Pemain berusia 19 tahun ini telah menjadi andalan bagi Persija Jakarta di tengah gempuran bek-bek berkualitas yang dimiliki Macan Kemayoran.
Pemanggilan ini pun seakan menjadi bukti bahwa kerja kerasnya sebagai pemain terbayarkan, dengan masuk ke Timnas Indonesia senior di usia 19 tahun.
Baca Juga:
Semakin Dekat Bela Timnas Indonesia, Media Belgia Doakan Sandy Walsh Debut di Piala AFF 2022
Terdapat beberapa fakta menarik mengenai sosok Muhammad Ferarri tersebut. Apa saja fakta-fakta menarik itu? Berikut rangkumannya.
1. Sempat Jadi Atlet Lari
Sebelum terjun ke dunia sepak bola seperti saat ini, siapa yang menyangka Muhammad Ferarri ternyata dulunya merupakan atlet lari.
Baca Juga:
Eks Newcastle Batal Bela Curacao Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday
Olahraga lari tersebut telah ia tekuni sejak duduk di bangku Sekolah Dasar (SD). Tercatat, ia pernah menjadi juara lomba lari sebanyak tiga kali.
Ferarri bahkan menggeluti bidang atletik tersebut hingga bangku Sekolah Menengah Atas (SMA), di mana ia pernah menjadi juara 2 lomba lari tingkat Provinsi DKI Jakarta.
2. Jebolan Persikabo 1973
Meski lahir dan tumbuh di Jakarta serta membela Persija, siapa yang menduga jika Muhammad Ferarri ternyata jebolan Persikabo 1973.
Ia menimba ilmu di Persikabo 1973 di tim U-18 sejak tahun 2018 hingga 2019. Setelahnya, ia pun bergabung Persija Jakarta.
Ferarri sendiri bergabung Persija terhitung sejak akhir tahun 2019. Sejak saat itu, dirinya mampu menjadi andalan baik Macan Kemayoran di level akademi dan tim utama.
3. Naik Level secara Cepat
Perkembangan Muhammad Ferarri sebagai pesepak bola adalah hal yang mengejutkan. Sebab, di usia 19 tahun ia mampu menembus level senior.
Meski baru bergabung Persija U-19 selama setahun, Ferarri kemudian langsung naik kelas ke tim utama dan melakoni debut pada 2021 lalu.
Hal serupa juga berlaku bagi perjalanan Ferarri di Timnas Indonesia, di mana ia naik ke tim senior, meski belum lama membela Timnas Indonesia U-19.
4. Bermain Reguler
Berbeda dengan para pemain muda lainnya, Muhammad Ferarri mampu bermain reguler bagi timnya dan Timnas Indonesia.
Di Persija, musim ini Ferarri menjadi andalan di lini belakang bersama Ondrej Kudela dan Hansamu Yama. Padahal, Macan Kemayoran sendiri punya bek-bek senior semacam Ryuji Utomo dan Tony Sucipto.
Di Timnas Indonesia U-19, Ferarri juga tampil reguler dan selalu mengisi pos di lini belakang skuad Garuda Nusantara. Bahkan dirinya mendapat keistimewaan sebagai kapten.
5. Jadi Andalan Shin Tae-yong
Sejak Timnas Indonesia U-19 dilatih Shin Tae-yong, Muhammad Ferarri selalu menjadi andalan bagi pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Sejak Piala AFF U-19 2022, Ferarri bahkan terhitung hanya sekali absen. Selebihnya, ia selalu menjadi pilihan utama di jantung pertahanan.
Karena selalu jadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-19, tak mengherankan jika Ferarri kemudian naik kelas dan masuk ke Timnas Indonesia senior.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024