Husna Rahmayunita
Selebrasi Elkan Baggott usai menjebol gawang Malaysia di Piala AFF 2020. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott tak ingin memberikan jawaban pasti saat disinggung mengenai klub Liga 1 yang ingin dibela.

Elkan Baggott memilih untuk cari aman dan menjawab secara diplomatis. Hal itu disampaikannya dalam podcast 433: The Home of Football, Selasa (20/9/2022).

Awalnya Elkan Baggott mengaku tertarik untuk main di Liga 1 suatu hari nanti. Tetapi, saat ini, ia masih fokus berkarier di Inggris membela klub kasta keempat sepak bola Inggris (League Two), Gillingham FC.

Bek blasteran Indonesia-Inggris itu sejatinya merupakan pemain Ipswich Town, tapi kini tengah dipinjamkan ke Gillingham FC.

"Mungkin bisa untuk masa akhir karier saya, suatu hari saya ingin (membela klub di Liga 1) dengan senang hati. Namun, saat ini saya masih fokus pada karier saya di Inggris," katanya.

Nah, tetapi saat ditanya soal klub Liga 1, Elkan Baggott tak mau menyebutkan secara spesifik tim mana yang ingin dibela.

"Ehms, semua klub liga Indonesia bagus. Saya profesional untuk ini," ucapnya sambil tertawa.

Sosok Elkan Baggott menjadi salah satu pilar penting bagi Timnas Indonesia. Ia pertama kali debut bersama timnas saat menghadapi Afghanistan di persiapan Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada November 2021.

Sejauh ini, ia sudah 10 kali tampil membela Timnas Indonesia dan membukukan dua gol. Ia pun kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat skuad Garuda.

Pemain berpostur 1,93 cm tersebut sudah tiba di Indonesia dan bergabung dengan Timnas Indonesia untuk persiapan laga lawan Curacao di FIFA Matchday pada 24 dan 27 September 2022.

Load More