Irwan Febri Rialdi
Striker Timnas Indonesia, Dimas Drajad. (YouTube/Inspirasi Musik)

Bolatimes.com - Dimas Drajad kembali mendapat kesempatan membela Timnas Indonesia setelah dipanggil Shin Tae-yong untuk laga FIFA Matchday melawan Curacao.

Dimas masuk ke dalam daftar 23 pemain yang akan dibawa melawan Curacao pada 24 dan 27 September mendatang di Stadion Pakansari dan Stadion Gelora Bandung Lautan Api.

Bagi Dimas, ini menjadi kali ketiga dipanggil oleh Shin Tae-yong. Sebelumnya Dimas dipanggil untuk laga uji coba melawan Bangladesh dan Kualifikasi Piala Asia 2023.

Dimas memberi bukti bahwa Shin Tae-yong tidak salah memanggilnya. Dia menjadi salah satu pencetak gol Timnas Indonesia saat melumat Nepal 7-0 dan memastikan diri lolos ke putaran final Piala Asia 2023.

Lantas, siapa sebetulnya Dimas Drajad ini? Berikut ulasan profilnya!

Sosok dengan nama lengkap Muhammad Dimas Drajad ini lahir di Gresik pada 30 Maret 1997. Dia merupakan jebolan Deportivo Indonesia.

Klub ini yaitu akademi sepak bola bentukan Bakrie Group dengan Federasi Sepak Bola Uruguay. Akademi ini berdiri pada 2007 dengan nama Sociedad Anonima Deportiva Indonesia. Kemudian di tahun 2011 berganti nama menjadi Deportivo Indonesia.

Klub ini awalnya dibentuk untuk mempersiapkan para pemain masa depan Indonesia. Dikenal juga dengan nama tim SAD yang sempat bermain di Liga Uruguay.

Nah, satu tahun saja Dimas menimba ilmu di akademi ini sebelum bergabung dengan tim junior Persegres Gresik United pada 2013.

Sempat bermain satu musim di tim utama Persegres, Dimas Drajad lantas pindah ke PS Tira lalu pada 2015. Dimas sempat dipinjamkan ke PSMS Medan pada 2017 dan mentas di Liga 2.

Dimas kemudian tetap bersama PS Tira meski kemudian berganti nama menjadi PS TNI dan sempat merger dengan Persikabo, hingga kini menjadi Persikabo 1973.

Dimas Drajad juga sempat menjadi andalan Timnas Indonesia U-19 dan U-23. Dia berperan membawa Timnas Indonesia U-19 menjadi kampiun Piala AFF U-19 2013.

Tak hanya dikenal sebagai pesepak bola haus gol saja, dari beberapa data diketahui juga ia seorang prajurit TNI aktif berpangkat Serda.

Dimas dikabarkan pernah bertugas sebagai prajurit TNI di kesatuan Polisi Militer Angkatan Darat (POMAD) POMDAM V Brawijaya, Jawa Timur.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Load More