Husna Rahmayunita | Arif Budi Setyanto
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Shin Tae-yong langsung mengalihkan fokusnya usai membawa timnas U-19 lolos dari Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Hari ini, Senin (19/9/2022) staf pelatih langsung menuju ke Bandung dari Surabaya untuk TC tim senior.

Timnas Indonesia senior akan menjalani FIFA Matchday melawan Curacao sebanyak dua kali pada 24 dan 27 September 2022. Skuad Garuda akan menggelar latihan perdana pada Senin (19/9/2022).

"Iya dan kita akan mulai di tanggal 19 (September) sore sebagai latihan perdana," ucap asisten Nova Arianto saat dihubungi terkait jadwal TC timnas senior.

Artinya dengan latihan perdana yang digelar sore hari ini, staf pelatih timnas Indonesia punya jadwal padat. Sebab sebelumnya mereka ada di Surabaya pada Minggu (18/9/2022) untuk gelaran Kualifikasi Piala Asia U-20 2023.

Timnas Indonesia U-19 sendiri meraih kesuksesan dalam Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Garuda Nusantara menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan.

Pertandingan pertama, timnas Indonesia berhasil menghajar Timor Leste dengan skor 4-0. Kemudian kala bersua Hong Kong, anak asuh Shin Tae-yong menang telak dengan skor 3-2.

Terakhir pada laga penentuan, timnas Indonesia U-19 melawan Vietnam. Garuda Nusantara menang dramatis melalui comeback dengan skor 3-2.

Akhirnya timnas Indonesia U-19 memastikan diri jadi juara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Sedangkan Vietnam sebagai runner up.

Load More