Irwan Febri Rialdi | Arif Budi Setyanto
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. (Dok. PSSI)

Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong, memastikan anak asuhnya sudah siap dari segi apapun untuk melawan Vietnam, termasuk mental. Ia menegaskan tak ada lagi alasan bagi anak asuhnya untuk takut lawan Vietnam.

Laga penentuan juara Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 berpotensi melibatkan mental yang kuat, apalagi jika harus adu penalti jika hasilnya imbang dalam 90 menit. Shin Tae-yong pun sudah mengantisipasi terkait hal ini.

Pertandingan timnas Indonesia U-19 vs Vietnam bisa ditentukan lewat adu penalti jika nantinya berakhir imbang. Itu merupakan regulasi dari kompetisi AFC.

Mau imbang dengan skor berapapun, laga bakal langsung menuju adu tos-tosan jika sama kuat dalam 90 menit. Tidak ada babak tambahan yang bakal digelar.

"Kalau besok Indonesia dan Vietnam berakhir imbang atau seri dengan skor berapapun otomatis selisih dan agregat gol masih sama. Akan dilanjutkan ke babak penalti," pernyataan dari PSSI.

"Kalau Indonesia kalah ada di posisi runner up. Akan menunggu hasil grup lainnya terkait best runner up. Yang lolos ke Uzbekistan yakni 10 tim juara grup, 5 tim runner up terbaik saja," sambungnya.

Soal hal ini, Shin Tae-yong sudah melakukan antisipasi. Dalam latihan yang digelar di Lapangan Thor, Surabaya pada Sabtu (17/9/2022), terlihat latihan penalti dipersiapkan.

"Saya ingin mengantisipasi segala sesuatu yang mungkin terjadi. Satu persen pun saya tak mau lepas untuk persiapan," ucap Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan ini menambahkan bahwa pemainnya sudah siap secara mental. Jadi tidak ada yang perlu dikhawatirkan ketika menghadapi Vietnam.

"Tidak perlu khawatir masalah mental pemain Indonesia sekarang. Perkembangan mental pemain kita luar biasa dan sekarang kita tidak perlu takut lagi lawan Vietnam," pungkasnya.

Load More