Husna Rahmayunita
Luis Milla mulai memimpin latihan Persib Bandung pada Kamis (1/9/2022). (Dok. Liga Indonesia Baru)

Bolatimes.com - Pelatih Persib Bandung Luis Milla buka suara mengenai Arema FC yang ditukangi juru taktik baru Javier Roca jelang duel kedua tim.

Persib Bandung akan bertandang ke markas Arema FC, Minggu (11/10/2022) sore untuk melakoni laga pekan kesembilan Liga 1 2022/2023.

Luis Milla menganggap dirinya dan Javier Roca berada dalam situasi yang sama, karena mereka baru saja diangkat menjadi pelatih baru untuk klub masing-masing.

Menurutnya, pergantian pelatih Arema FC tak menguntungkan bagi timnya. Ia menegaskan, sebagai pelatih baru perlu proses adaptasi.

"Kami berada dalam situasi yang sama. Tidak mudah bagi pelatih menerapkan idenya dalam waktu cepat. Jadi ini bukan sebuah keuntungan bagi kami," ujarnya seperti dikutip dari laman resmi klub.

Walau begitu, ia memastikan, tim Maung Bandung siap menghadapi Singo Edan. Meski tak mudah mencuri tiga poin di kandang lawan, tetapi Luis Milla menegaskan kalau timnya sudah melakukan persiapan dengan baik.

"Kami punya waktu satu pekan persipan untuk menghadapi Arema, mempersiapkan diri supaya lebih baik. Kami akan berusaha tampil baik dan meningkatkan (penampilan tim) lebih baik lagi," terang mantan pelatih Timnas Indonesia tersebut.

Diprediksi pertandingan akan berlangsung alot. Arema FC kini bertengger di posisi ke-10 klasemen dengan koleksi 11 poin. Sedangkan Persib Bandung di peringkat ke-12 dengan 10 poin.

Load More