Bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, layak mempertimbangkan sejumlah nama striker yang saat ini tengah tampil moncer di Liga 1 2022-2023 untuk menghadapi Curacao pada ajang FIFA Matchday.
Menurut jadwal, timnas Indonesia bakal menghadapi Curacao sebanyak dua kali pertandingan persahabatan tersebut pada 24 dan 27 September mendatang.
Sepanjang delapan pekan gelaran Liga 1 2022-2023 bergulir, terdapat beberapa nama penyerang lokal yang mampu mencatatkan performa impresif bersama klubnya masing-masing.
Para pemain ini beberapa di antaranya memang sudah pernah dipanggil Shin Tae-yong, sedangkan sisanya adalah nama-nama baru yang layak mendapatkan kesempatan memperkuat timnas Indonesia.
Berikut Bolatimes.com menyajikan nama-nama penyerang yang akan menjadi andalan Shin Tae-yong saat timnas Indonesia menghadapi Curacao pada ajang FIFA Matchday.
Ramadhan Sananta menjadi opsi terbaru bagi Shin Tae-yong untuk mengisi sektor lini depan timnas Indonesia. Striker muda PSM Makassar ini tengah naik daun di Liga 1 2022-2023.
Setelah absen pada tiga laga awal, striker berusia 19 tahun ini mulai mendapatkan kepercayaan dari pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares.
Sejauh ini, dari empat penampilannya di Liga 1 2022-2023, Ramadhan Sananta sudah membukukan dua gol untuk PSM Makassar. Performa impresifnya itu membuatnya layak dicoba Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday.
2. Yakob Sayuri
Yakob Sayuri sebetulnya bukanlah nama baru bagi Shin Tae-yong. Pelatih asal Korea Selatan ini pernah beberapa kali memanggilnya untuk memperkuat timnas Indonesia.
Kini, Shin Tae-yong sepertinya mendapatkan alasan kuat mengapa harus memanggil kembali Yakob Sayuri untuk memperkuat skuad Garuda. Sebab, performanya di awal musim ini sangat moncer.
Pada tujuh laga Liga 1 2022-2023 bersama PSM Makassar, dia sudah menyumbangkan tiga gol dan dua assist. Lalu, di Piala AFC 2022, dia sukses membawa Juku Eja lolos hingga fase final PIala AFC 2022 zona ASEAN dengan sumbangsih dua gol dari empat laga.
Salah satu striker lokal yang sukses menemukan performa terbaiknya pada awal musim Liga 1 2022-2023 ialah Ahmad Nur Hardianto, penyerang Borneo FC.
Setelah pindah ke Borneo FC, kini Ahmad Nur Hardianto sukses menjaringkan empat gol dari delapan laga dan membuatnya sebagai striker lokal paling produktif di awal musim ini.
Catatan itulah yang membuat striker berusia 27 tahun ini layak mendapatkan kesempatan untuk memperkuat timnas Indonesia pada laga internasional yang akan datang.
4. Dimas Drajad
Saat ini, Dimas Drajad berstatus sebagai pemain lokal paling produktif di Liga 1 2022-2023 selain Ahmad Nur Hardianto. Sebab, striker andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia itu juga sudah menjaringkan empat gol.
Bahkan, striker jebolan timnas Indonesia U-23 ini juga sempat beberapa kali mendapatkan kepercayaan dari pelatih Persikabo 1973, Djadjang Nurdjaman, untuk menjadi kapten.
Bila melihat kontribusinya untuk tim di Liga 1 2022-2023, tentu Dimas Drajad akan kembali dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi FIFA Matchday melawan Curacao.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024