Bolatimes.com - PSSI mengambil langkah cepat terkait proses naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat yang saat ini berkas keduanya sudah di DPR. Ketua Umum Mochamad Iriawan sedang berjuang agar bisa selesai pekan ini mengingat laga uji coba FIFA Matchday sudah di depan mata.
Dokumen naturalisasi Sandy Walsh dan Jordi Amat saat ini sudah sampai di DPR setelah melewati tahapan di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Sekretariat Negara dan persetujuan Presiden.
Namun, tahap pemeriksaan berkas Sandy Walsh dan Jordi Amat di DPR sempat tertunda karena lembaga legislatif itu tengah menjalani masa reses yang berakhir pada Senin (15/8/2022).
Baca Juga:
Belum Ditentukan, 3 Alasan Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 Perlu Digelar di Yogyakarta
"Sudah di DPR [berkasnya]. Hari ini (Senin, 15 Agustus 2022) seharusnya ada rapat untuk membahas hal ini. Tapi DPR masih banyak kegiatan, Menpora (Zainudin Amali) juga," kata Mochamad Iriawan kepada awak media Senin (15/8/2022).
"Mudah-mudahan dalam pekan ini atau pekan depan akan diputuskan," tambah mantan Kapolda Metro Jaya itu.
Iriawan berharap proses di DPR bisa berjalan lancar sehingga berkas Jordi Amat dan Sandy Walsh bisa segera dikirim kepada Presiden Joko Widodo untuk mendapatkan rekomendasi status warga negara Indonesia (WNI).
Baca Juga:
Profil Uni Emirat Arab, Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023
Setelah mendapat surat rekomendasi dan Surat Keputusan Presiden soal Permohonan Kewarganegaraan Indonesia, barulah Sandy Walsh dan Jordi Amat menjalani sumpah menjadi WNI di Kemenkumham sebelum bisa memperkuat timnas Indonesia.
Jordi Amat dan Sandy Walsh diharapkan sudah bisa membela timnas Indonesia di laga uji coba FIFA Matchday periode September 2022.
Timnas Indonesia dijadwalkan menghadapi Curacao dalam laga tersebut. Kehadiran Sandy dan Jordi dianggap akan jadi tambahan signifikan untuk tim asuhan Shin Tae-yong.
Baca Juga:
Meski Ada Kendala, PSSI Pastikan Timnas Indonesia Hadapi Curacao di FIFA Matchday
"Doakan saja supaya mereka bisa main di FIFA Matchday nanti," terang sosok yang akrab disapa Iwan Bule itu.
Selain Jordi dan Sandy, terdapat satu pemain keturunan lain yakni Shayne Pattynama yang proses naturalisasinya juga tengah berjalan.
Namun, dokumen sang pemain masih berada di Kemenkumham. Pasalnya, saat Jordi Amat dan Sandy Walsh sudah menyelesaikan rangkaian proses naturalisasi pada 20 Mei 2022, Shayne Pattynama baru tiba di Indonesia pada 30 Mei lalu.
Baca Juga:
Stadion Gelora Bung Tomo Disebut Batal Jadi Venue Piala Dunia U-20 2023, PSSI Tunggu Keputusan FIFA
"Memang proses Shayne Pattynama belakangan, karena dokumennya masuk belakangan," pungkas Mochamad Iriawan.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024