Bolatimes.com - Berikut daftar juara Piala AFF U-16 seiring keberhasilan Timnas Indonesia U-16 menggondol gelar keduanya sejak berpartisipasi di ajang ini.
Timnas Indonesia U-16 mencetak prestasi membanggakan dengan meraih gelar keduanya di ajang Piala AFF U-16 usai menjuarai Piala AFF U-16 2022.
Gelar kedua ini didapatkan Timnas Indonesia U-16 usai menundukkan Vietnam di laga final Piala AFF U-16 2022, Jumat (12/8).
Dalam partai final yang berlangsung di Stadion Maguwoharjo itu, anak asuh Bima Sakti keluar sebagai juara usai menang 1-0 atas Vietnam lewat gol Kafiatur Rizky.
Keberhasilan menjuarai Piala AFF U-16 2022 ini menjadi gelar kedua, setelah sebelumnya Timnas Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U-16 edisi 2018.
Di edisi 2018 itu, Timnas Indonesia U-16 yang ditukangi Fakhri Husaini berhasil menjadi juara pasca mengalahkan Thailand di partai final.
Uniknya, keberhasilan Timnas Indonesia U-16 menjadi juara Piala AFF U-16 2018 dan 2022 ini didapatkan di tanahnya sendiri.
Berkat torehan ini, kini nama Indonesia bersanding dengan negara-negara lainnya yang pernah menjuarai Piala AFF U-16 sebanyak dua kali.
Adapun negara yang pernah menjuarai ajang ini sebanyak dua kali selain Indonesia, yakni Malaysia, Australia, dan Myanmar.
Namun torehan dua gelar yang didapat Timnas Indonesia U-16 dan tiga negara lainnya itu masih kalah dari rival-rival kuatnya seperti Thailand dan Vietnam.
Baik Thailand dan Vietnam masih berstatus juara terbanyak Piala AFF U-16, dengan raihan tiga gelar sejak turnamen ini berlangsung 20 tahun silam.
Sejak Piala AFF U-16 berlangsung pertama kali pada 2002, telah 15 kali ajang ini digelar, di mana banyak negara-negara Asia Tenggara dan bahkan negara undangan yang pernah menjadi juara ajang ini.
Berikut daftar lengkap juara Piala AFF U-16 sejak pertama kali digelar pada 2002 silam.
2002: Myanmar
2005: Myanmar
2006: Vietnam
2007: Thailand
2008: Australia
2010: Vietnam
2011: Thailand
2012: Jepang
2013: Malaysia
2015: Thailand
2016: Australia
2017: Vietnam
2018: Indonesia
2019: Malaysia
2022: Indonesia
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Pemain Keturunan Belum Starter, Timnas Putri Indonesia Kalah 2-3 dari Hong Kong
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Daftar 24 Pemain Timnas Putri Indonesia vs Hong Kong, Ada Trio Keturunan Amerika Serikat
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
Indomie Dukung Persib Sebagai Wakil Indonesia Di AFC Champions League 2 Musim 2024/2025
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Persib Bandung Vs PSBS Biak: Regulasi Larangan Suporter Tamu Masih Berlaku
-
Piala Presiden 2024, Cerminan Hiburan Rakyat dan Indonesia
-
Persib Bandung Luncurkan Program Membersib
-
Dapatkan Tiketnya dan Berikan Dukungan Terbaik di Pesta Rakyat Persib
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024