Husna Rahmayunita
Pesepak bola Tim Nasional Indonesia U-19 Marselino Ferdinan (kiri) kesakitan usai dilanggar pesepak bola Tim Nasional Vietnam U-19 dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022). Skor pertandingan berakhir seri 0-0. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra/rwa.

Bolatimes.com - Pelatih Thailand U-19 Salvador Garcia menunjukkan empatinya terhadap gelandang Timnas Indonesia U-19 Marselino Ferdinan yang mengalami cedera saat duel, Rabu (7/7/2022) malam WIB.

Marselino Ferdinan mengalami cedera di ujung babak pertama hingga harus ditandu keluar lapangan saat Timnas Indonesia U-19 vs Thailand semalam. Posisinya kemudian digantikan oleh Muhammad Ferrari.

Cedera yang dialami Marselino Ferdinan memungkinkan dirinya absen hingga Piala AFF U-19 2022 berakhir, sebagaimana yang disampaikan oleh pelatih Timnas Indonesia U-19, Shin Tae-yong.

"Perasaan saya tidak enak melihat cedera Marselino. Sepertinya tidak bisa lagi bermain di turnamen ini," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.

Insiden yang menimpa Marselino Ferdinan juga membuat skuad Timnas U-19 pincang. Shin Tae-yong akan memutar otak untuk menentukan strategi selanjutnya.

Di sisi lain, dukungan mengalir deras kepada Marselino Ferdinan. Salah satunya disampaikan oleh juru taktik Salvador Garcia melalui Instagram pribadinya.

Dalam sebuah ungguhan, Salvador Garcia membagikan rekaman pendek yang menggambarkan suasana stadion saat laga Timnas Indonesia U-19 vs Thailand.

Pelatih Thailand U-19 kirim doa untuk Marselino Ferdinan. (Instagram/@salvavaleroofficial)

Postingan itu lantas dibubuhi narasi yang menyinggung nama Marselino Ferdinan.

"Atmosfer terbaik hari ini. Semoga Marselino Ferdinan segera pulih," tulisnya.

Sebelumnya, Salvador Garcia mengakui jika Marselino Ferdinan menjadi ancaman timnya. Ia menyebut wonderkid Persebaya Surabaya itu sebagai pemain hebat sehingga patut diwaspadai oleh timnya.

"Mari lihat mereka bermain, Marselino Ferdinan adalah pemain kunci bagi Indonesia. Ia pemain top di grup ini. Kami bersiap-siap dengan taktik spesifik untuk menghentikannya," ucap Salvador Garcia.

Terlepas dari itu semuanya, dukungan yang diberikan Salvador Garcia kepada Marselino Ferdinan menarik perhatian fans Timnas Indonesia.

Load More