Bolatimes.com - Pelatih Brunei Darussalam, Faizalani Abdul Ghani, menyebut ada peningkatan dari anak asuhnya usai dibantai Timnas Indonesia U-19 tujuh gol tanpa balas di matchday kedua Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7/2022) malam WIB.
Faizalani mengaku ada peningkatan performa yang ditunjukkan tim asuhannya dari matchday pertama. Seperti diketahui, di laga pertama Brunei Darussalam juga dibantai dengan skor serupa oleh Myanmar, Sabtu (2/7/2022).
"Meski kalah, tetapi ada satu peningkatan yang terlihat dibandingkan laga perdana yang ditunjukkan pemain di laga ini," kata Faizanali dalam konferensi pers usai pertandingan.
Baca Juga:
Profil Hokky Caraka, Pencetak 4 Gol Timnas Indonesia U-19 ke Gawang Brunei
"Kebugaran dari para pemain juga bagus, meski memang kami kurang juga bisa menahan serangan-serangan dari Timnas Indonesia U-19 di laga ini," sambungnya.
Faizalani mengakui jika timnya kurang dari segi persiapan. Sehingga kekalahan telak kembali didapat di matchday kedua.
"Persiapan kami kurang bagus untuk laga ini, sehingga kami sedikit kesulitan untuk menghadapi para pemain Timnas U-19," terangnya.
Baca Juga:
Piala AFF U-19 2022: Dihajar Skor Telak, Pelatih Brunei Akui Tak Bisa Imbangi Kehebatan Indonesia
Adapun tujuh gol Timnas Indonesia U-19 dicetak oleh Hokky Caraka pada menit 2', 15', 19', dan 45+2. Sementara tiga gol lainnya dibuat oleh Ronaldo Kwateh menit ke-12, Arkhan Fikri (20'), serta Alfriyanto Nico menit 61.
Di pertandingan berikutnya, Timnas Indonesia U-19 akan menghadapi lawan kuat Thailand di stadion yang sama, Rabu (6/7/2022) malam WIB.
Baca Juga:
Fakta-fakta Menarik usai Timnas Indonesia U-19 Banta Brunei 7-0, Lanjutkan Dominasi!
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Tag
Terpopuler
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Jadwal Babak 16 Besar Euro 2024, Dibuka oleh Laga Swiss vs Italia
-
Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Euro 2024, Ada Negara Kejutan
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Klasemen Grup A Piala AFF U-16 2024: Indonesia Ditempel Ketat Laos dengan Poin Sama
Terkini
-
PSS Sleman Fokus Tingkatkan Kebugaran dan Performa Penggawa
-
Imran Nahumarury Berharap Adaptasi Pemain Asing Baru Malut United Lancar
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Debut Manis Pratama Arhan bersama Bangkok United, Kalahkan Buriram United 3-2
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024